Geber RAPBD TA 2024, DPRD Bersama TAPD Gelar Rapat Banggar

Selasa 28 Nov 2023 - 23:53 WIB
Reporter : Firdaus Effendi
Editor : Redaksi Radar Lebong

BENGKULU UTARA - Demi untuk mengejar sesuai dengan agenda jadwal yang telah ditetapkan dalam pengesahan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Anggaran Pendapatan belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024. Tim Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bengkulu Utara menggelar rapat kerja terkait kelanjutan  Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Anggaran Pendapatan belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024, bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD).

Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Bengkulu Utara Sonti Bakara, SH, yang didampingi Wakil Ketua I DPRD BU, Juhaili, S.IP, Wakil Ketua II DPRD BU, Herliyanto, S.IP dan Dra. Evi Fitriani, MM, selaku Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Bengkulu Utara, yang dihadiri anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Bengkulu Utara maupun Tim Tim Anggaran Pemerintah Daerah. Dalam pembukaan rapat yang digelar secara tertutup ini, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Bengkulu Utara Sonti Bakara mengutarakan, sebagai pimpinan rapat dan pimpinan banggar ia meminta maaf lantaran rapat ini sendiri molor. Kendati demikian, rapat ini tetap dilaksanakan demi untuk mengejar agar pengesahan Anggaran Pendapatan belanja Daerah Tahun Anggaran 2024 dapat dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

"Meski agak terlambat, namun rapat ini tetap kita laksanakan untuk menargetkan pengesahan Anggaran Pendapatan belanja Daerah Tahun Anggaran 2024 dapat sesuai jadwal," ujarnya.

Baca Juga: Dana Hibah Pilkada Cair Bertahap

Ia pun menambahkan, sesuai jadwal Panmus yang telah diputuskan, rapat pembahasan lanjutan  Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Anggaran Pendapatan belanja Daerah (APBD)  Tahun 2024, bersama tim anggaran pemerintah daerah (TAPD) Bengkulu Utara dapat dilanjutkan kembali secara tertutup. Dalam rapat ini, ia sangat mengharapkan sekali antara legislatif dan eksekutif dapat sejalan dan seirama dalam membangun Bengkulu Utara kedepan. Terutama dalam pengelolaan anggaran yang akan dilaksanakan Tahun Anggaran 2024.

"Kami berharap, pembahasan anggaran Tahun 2024 ini dapat sesuai dengan target pembangunan yang sudah dicanangkan. Maka itu, rapat ini sangat dibutuhkan agar pengesahan dapat sesuai jadwal dan pembangunan tidak terhambat," bebernya.

Sementara itu, Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Bengkulu Utara  Herliyanto Hazadin juga menambahkan, dalam rapat pembahasan ini tidak ada yang bersifat rahasia. Hanya saja, rapat ini masih dalam tahap digodok, sehingga rapat ini hanya dihadiri oleh Organisasi Perangkat Daerah terkait, khususnya tim Tim Anggaran Pemerintah Daerah. Nanti juga, setelah rapat apa yang menjadi hasilnya, akan dimasukkan dalam agenda paripurna. Rapat ini menjadi momen penting untuk menyusun perencanaan dan alokasi anggaran yang tepat guna menjalankan program-program pembangunan. Ia pun menekankan, pentingnya sinkronisasi antara hasil reses para anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Bengkulu Utara dalam menyerap aspirasi masyarakat dengan program pembangunan yang sedang dikerjakan oleh Pemerintah Bengkulu Utara. Hal ini dianggap sebagai upaya untuk memastikan bahwa kebijakan anggaran yang diambil dapat sejalan dengan kebutuhan riil masyarakat.

"Yang pasti, dalam rapat ini kita meminta lebih banyak perhatian harus diberikan pada pembangunan sumber daya manusia," singkatnya. (aer/prw)

Kategori :