RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Bertempat di Kantor Lurah Amen Kecamatan Amen Kabupaten Lebong, jumat, 16 Agustus 2024 berlangsung Sosialisasi Inovasi Hidroponik Vegetables Fresh Metode Floating Raft System.
Acara tersebut merupakan inovasi dari Kelurahan Amen dengan mengandeng satu tim dari Universitas Bengkulu.
Lurah Amen Muhammad Zainal S.IP merespon inovasi yang dilakukan oleh tim dari UNIB Bengkulu tersebut.
"Kami dari kelurahan sangat mendukung acara ini yang tentu saja bermanfaat untuk masyarakat. Yang dimulai dengan, kegiatan pemberdayaan kader serta masyarakat dalam pemanfaatan teknik budidaya sayuran dan ikan dalam ember serta inovasi Hidroponik Rakit Apung (Floating Raft System), kemudian
terciptanya keberlanjutan kegiatan serta, terrbentuknya ketahanan pangan fungsional bagi masyarakat kelurahan Amen," singkat Lurah.
Baca Juga: HUT RI ke 79 Tahun, Paripurna Istimewa Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Berjalan Khidmat
Teknologi Hidroponik Floating Raft System, menjadi suatu pengadaan yang unik di Kelurahan tersebut, karena belum pernah dilakukan pengadaan budidaya sayuran hidroponik untuk menurunkan stunting.
Sehingga, solusi yang ditawarkan untuk menyelesaikan masalah stunting dengan budidaya sayuran Hidroponik Floating Raft System, masih terjamin ke orisinalitasan-nya.
Pemberdayaan kader dan pemanfaatan pekarangan kantor lurah Amen sebagai tempat penanaman sayuran Hidroponik serta pengolahan hasil panen sayuran Hidroponik menjadi olahan makanan yang bermanfaat untuk menurunkan stunting di kelurahan tersebut juga akan dilakukan.
Melalui usulan program ini, diharapkan dapat meningkatkan keterampilan masyarakat kelurahan Amen guna menurunkan angka stunting melalui pengadaan pangan fungsional dari sayuran hidroponik Floating Raft System. (*)