Pemdes Siap Bantu Pengurusan Adminduk Warga

Admimduk: Terlihat Pemdes Pungguk Pedaro saat membantu warga mengurus adminduk.-(carles/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Pemerintah Desa (Pemdes) Pungguk Pedaro siap membantu warga dalam pengurusan administrasi kependudukan, seperti Kartu Identitas Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), Kartu Identitas Anak (KIA), akta kelahiran, dan akta kematian.

Inisiatif ini dilakukan untuk memudahkan masyarakat mengurus dokumen secara kolektif.

Pejabat Sementara (Pjs) Kepala Desa Pungguk Pedaro, Rosminiwati, menyatakan bahwa bantuan ini diperlukan karena jarak desa yang jauh dari pusat kota serta keterbatasan akses internet untuk mendapatkan informasi terbaru.

"Kami siap membantu warga yang ingin mengurus administrasi kependudukan. Ini dilakukan mengingat jarak desa ke kantor Dukcapil cukup jauh," ujar Rosminiwati kepada Radar Lebong.

Baca Juga: Kapolsek Minta Desa Maksimalkan Satgas PPA

Rosminiwati menegaskan bahwa pelayanan ini tidak akan dikenakan biaya.

Jika pembuatan dokumen kependudukan mengharuskan warga datang sendiri ke Dukcapil, perangkat desa akan siap mengantar mereka.

"Warga tak perlu khawatir untuk meminta bantuan dalam mengurus administrasi kependudukan ke desa. Pelayanan ini tidak dipungut biaya," jelasnya.

Pengurusan dokumen secara kolektif juga dipandang lebih efektif karena mayoritas masyarakat desa adalah petani yang jarang berada di desa.

Dengan cara ini, pengurusan administrasi kependudukan dapat dilakukan lebih efisien.

"Jika pembuatan dokumen kependudukan harus menunggu hingga selesai dicetak, cukup satu orang dari perangkat desa yang mengambilnya untuk diserahkan kepada warga," tambah Rosminiwati.

Rosminiwati menambahkan bahwa langkah ini juga bertujuan menghindari masyarakat dari iming-iming calo yang bisa merugikan mereka.

"Dengan tertibnya administrasi kependudukan warga desa, kita dapat memastikan data kependudukan desa lengkap, terbaru, dan valid," tutup Rosminiwati. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan