Top Skor Liga Arab Saudi: Cristiano Ronaldo Paling Subur, Pecah Rekor

Cristiano Ronaldo jadi top skor Liga Arab Saudi.-Foto: net-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Cristiano Ronaldo bukan cuma menjadi pemain paling subur dalam daftar top skor Liga Arab Saudi. Ia juga memecahkan rekor.

Musim kompetisi Saudi Pro League 2023/2024 baru saja tuntas. Al Nassr menutup musim dengan kemenangan 4-2 melawan Al Ittihad, dengan CR7 mencetak dua gol.

Sepasang gol itu membuat Cristiano Ronaldo menyudahi musim penuh pertamanya bersama Al Nassr dengan torehan 35 gol. Jumlah itu membuatnya menjadi top skor Liga Arab Saudi.

Ronaldo, yang gabung Al Nassr pada Januari 2023, sekaligus memecahkan rekor jumlah gol terbanyak dalam satu musim Liga Arab Saudi.

Baca Juga: Indonesia Vs Singapura: Garuda Pertiwi Menang Telak 5-1

Rekor sebelumnya dipegang oleh Abderrazak Hamdallah dengan 34 gol pada musim 2018/19.

Cristiano Ronaldo memang sukses bertengger di daftar teratas daftar top skor Liga Arab Saudi. Tapi pemain internasional Portugal itu belum mampu membawa Al Nassr juara.

Al Nassr harus puas finis di posisi kedua klasemen Liga Arab Saudi dengan raihan 82 poin, terpaut cukup jauh dengan Al Hilal yang menjadi juara dengan torehan 96 poin.

Al Hilal masih terlalu tangguh walaupun tanpa Neymar, yang gabung di bulan Agustus tapi cedera di bulan Oktober dan belum bisa main lagi. Ada Aleksandar Mitrovic yang jadi bintang Al Hilal, termasuk finis di posisi kedua daftar top skor Liga Arab Saudi dengan koleksi 28 gol alias cuma kalah subur dari Cristiano Ronaldo.

Daftar top skor Liga Arab Saudi
35 gol
Cristiano Ronaldo - Al-Nassr

28 gol
Aleksandar Mitrović - Al-Hilal

19 gol
Abderrazak Hamdallah - Al-Ittihad
Fashion Sakala - Al-Fayha

17 gol
Firas Al-Buraikan - Al-Fateh/Al-Ahli

16 gol
Talisca - Al-Nassr

15 gol
Malcom - Al-Hilal
Georges-Kévin Nkoudou - Damac
Nigeria Odion Ighalo - Al-Wehda. (net)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan