3 Besar Lelang JPTP Tunggu Rekomendasi KASN dan Kemendagri

Tampak Bupati Lebong, Kopli Ansori di dampingi Sekrataris Daerah saat memantau jalannya seleksi terbuka JPTP yang di gelar di Hotel Bengkulu.-(dok/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Proses seleksi terbuka untuk Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong telah mencapai tahap akhir.

Tim Panitia Seleksi (Pansel) Kabupaten Lebong telah menetapkan tiga besar nama peserta yang lolos dalam seleksi ini.

Ketiga nama tersebut kini menunggu rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Ketua Pansel, H. Mustarani Abidin, SH, M.Si, yang juga menjabat sebagai Sekda Kabupaten Lebong, menjelaskan bahwa ketiga nama peserta yang lolos telah diserahkan kepada Bupati Lebong, Kopli Ansori.

Baca Juga: Progres Pembangunan Fisik Desa Sudah Capai 70 Persen


Tampak para peserta ketika mengikuti tes tertulis seleksi JPTP.--

"Untuk 3 besar pejabat terpilih sudah ditetapkan dan sudah di meja Pak Bupati Lebong. Hanya saja, sekarang kita tinggal menunggu rekomendasi dari pihak KASN maupun Kemendagri," ungkap Mustarani.

Seleksi lelang terbuka JPTP yang melibatkan tes tertulis dan wawancara diselenggarakan selama tiga hari di Kota Bengkulu beberapa waktu lalu. Penetapan tiga besar ini dilakukan berdasarkan hasil asesmen tersebut.

Proses seleksi ini diadakan di Hotel Bengkulu, melibatkan berbagai peserta dari lingkungan Pemkab Lebong.

Penetapan tiga besar ini dilakukan untuk mengisi posisi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yang kosong di berbagai dinas dan badan di Pemkab Lebong, guna memastikan operasional pemerintahan berjalan efektif dan efisien.

Setelah mendapatkan rekomendasi dari KASN, Bupati Lebong akan memilih satu dari tiga nama tersebut untuk diangkat sebagai kepala dinas atau badan secara definitif.

Hingga kini, agenda pelantikan pejabat terpilih masih menunggu rekomendasi dari KASN.

"Setelah rekomendasi dari KASN diterima, pelantikan akan dilakukan secepat mungkin," singkat Mustarani.

Daftar Nama Peserta yang Lolos Seleksi JPTP

Dinas Perpusda:
Iwan Jang Jaya, Gusmawati, Dodi Irawan

Dinas Kominfo:
Danial Paripurna, Ronaldi, Beny Kodratullah

Dinas Dikbud:
Elvian Komar, Jusmani, Nurzianawati

Dinas DP3APPKB:
Nurzianawati, Elvian Komar, Jusmani, Chandra

BKD:
Riswan Effendi, Fendi, Ikram

BKPSDM:
Benny Kodratullah, Chandra, Danial Paripurna, Iwan Jang Jaya

Kesbangpol:
Ikram, Fendi, Riswan Effendi, Gusmawati

Dengan proses yang berjalan ini, Pemkab Lebong berharap dapat segera melantik pejabat terpilih untuk memperkuat kinerja pemerintahan dan pelayanan publik. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan