Anggaran Perbaikan Pasca Banjir Bandang Lebong Butuh Rp 138,8 miliar
Cek: Tim Jitupasna yang dibentuk Pemkab Lebong saat melakukan pengecekan untuk lakukan validasi dan verifikasi lapangan dampak banjir bandang Sungai Ketahun.-(ist/rl)-
Diketahui, bencana banjir dan longsor terjadi di Kabupaten Lebong pada 16 April 2024 lalu.
Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Lebong menyebabkan hulu Sungai Ketahun di wilayah Kecamatan Topos meluap.
Akibatnya sejumlah pemukiman warga yang berada di sepanjang
bantaran Sungai Ketahun terendam banjir. Selain merendam ratusan rumah warga, banjir juga menyebabkan areal persawahan di sejumlah wilayah kecamatan terendam banjir.
Bahkan beberapa diantaranya sawah siap panen. Tak hanya itu, banjir juga menggenang di sejumlah ruas jalan di Kabupaten Lebong hingga mengakibatkan arus lalu lintas Lebong-Rejang Lebong terganggu.
Sejumlah warga khususnya lansia dan anak-anak sempat diungsikan sementara ke tempat yang lebih aman oleh petugas. (*)