Pemkab BU Gelar Pelatihan Peningkatan UMKM
Asisten III Setdakab BU saat membuka pelatihan.-(fendi/rl)-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara (BU) melalui Dinas Koperasi dan UKM terus berkomitmen mendorong kemajuan perekonomian.
Salah satunya, bekerjasama dengan Universitas Bengkulu (UNIB) yang difasilitasi oleh Bank Bengkulu menggelar Pelatihan peningkatan UMKM, di Ruang Pola Sekdakab BU, Kamis (25/4).
Kegiatan ini merupakan pengabdian pada masyarakat, dosen dan mahasiswa PSDM FEB UNIB dalam peningkatan kapasitas melalui pelatihan dan pendampingan UMKM di Kota Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara.
Baca Juga: Diskominfo BU Terima Kunjungan KPID Bengkulu Perkuat LPPL Radio Kharisma
Asisten Bidang Administrasi Umum Setdakab BU Dr. H. Agus Haryanto, SE, MM dalam arahannya mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada seluruh tim pengabdian dari UNIB yang akan melaksanakan tugas dan kewajiban untuk berkontribusi pada elemen dari Tri Dharma Perguruan Tinggi.
“Dengan ini Pemkab BU akan terus mendukung setiap kegiatan yang ada, Kedua elemen tersebut yang menjadi aksi keterlibatan perguruan tinggi dalam pembangunan dan menghilangkan isolasi dunia akademik terhadap permasalahan masyarakat. Dengan harapan UMKM di Kabupaten BU ini semakin maju dan berkembang untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,” ujarnya.
Ia pun meminta kepada seluruh pelaku usaha dapat benar benar mengikuti pelatihan ini agar dapat menambah wawasan serta membuka mata untuk perkembangan usaha UMKM di Bengkulu Utara.
"Saya harapkan dapat mengikuti seluruh rangkaian pelatihan, guna menambah pengetahuan di bidang usaha. Mampu mengatasi kendala dalam menjalankan usaha, serta mampu memanfaatkan ilmu yang ada guna mengembangkan usaha tersebut," pungkasnya. (*)