Puskesmas Baru Rp 8,2 M di Semelako Segera Dibangun!

Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) baru di Desa Semelako, Kecamatan Lebong Tengah.-(dok/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Jika tidak ada kendala, ditahun ini Dinas Kesehatan (Dinkes) Lebong kembali membangun 1 uni Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) baru di Desa Semelako, Kecamatan Lebong Tengah.

Adapun, total anggaran yang dikuncurkan untuk merealisasi pembangunan fisik Puskesmas tersebut sebesar Rp 8,2 miliar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus DAK Tahun Anggaran (TA) 2024.

Kepala Dinkes Lebong, Rachman, SKM mengatakan pembangunan puskesmas baru Semelako, Kecamatan Lebong Tengah dillakukan sebagi upaya untuk meningkatkan fasilitas pelayanan prima untuk masyarakat setempat, pembangunan ini juga menyusul beberapa puskesmas di wilayah Kabupaten Lebong sudah memiliki gedung baru.

"Sebelumnya kita sudah membangun puskesamas baru di wilayah Kecamatan Rimbo Pengadang, dan ditahun ini juga akan dilakukan pembangunan gedung baru untuk puskesmas Lebong Tengah," ujar Rachman.

Baca Juga: Lebong Gaspol! Utus 8 Atlet Terbaik Berlaga di POPDA Bengkulu 2024

Dikatakan Rachman, bahwa anggaran yang dikucurkan untuk merealisasi pembangunan fisik gedung puskesmas tersebut cukup fantastis senilai Rp 8,2 miliar yangbersumber dari DAK tahun 2024, sedangkan untuk saat ini prosesnya masih dalam tahap perencanaan atau melengkapi berkas dan dokumen perencanaan.

"Kalau untuk lahan pembangunan sudah disiapkan ditahun 2023 lalu, kurang lebih sekitar setengah hektar," katanya.

Lanjutnya, dalam perencanaan ini, Dinkes Lebong juga mencanangkan pembangunan rumah jaga dokter dan perawat, hal ini dinilai sangat perlu karena bisa menunjang keberadaan petugas medis di puskesmas yang padat dengan jumlah penduduk.

Tambahnya, di Kabupaten Lebong sendiri terdapat 13 puskesmas yang sudah didirikan, namun dari jumlah ini 3 diantaranya dinilai belum sesuai standar bangunan oleh Kemenkes yakni, puskesmas Kota Donok, Kota Baru, dan Semelako.

"Secara bertahap Pemkab Lebong akan membangunan baru gedung puskesmas tersebut, dengan menggunakan dana alokasi khusus maupun dana alaoksi umum," tandasnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan