Asam Urat Bakalan Ambrol dengan Mengonsumsi 7 Herbal Ini

Kumis kucing.-foto: net-
JAKARTA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - ASAM urat merupakan salah satu penyakit yang menyerang sendi tubuh. Biasanya penderita asam urat secara medis akan tergantung dengan obat-obatan kimia.
Padahal, saat ini pengobatan alami atau herbal menjadi populer karena memiliki efek samping yang sangat minimal.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Daun salam
Daun salam tak hanya bisa membuat masakan terasa makin nikmat. Daun salam ternyata bisa juga dimanfaatkan untuk mengatasi asam urat.
Caranya meramunya, yakni sebagai berikut: Rebus 10-13 daun salam dengan 3 gelas air. Rebus daun salam hingga mendidih dan minum dua kali sehari selama 3 hari.
2. Jahe
Jahe menjadi salah satu herbal yang dikenal memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Mudah ditemukan di rumah, jahe juga bisa jadi obat asam urat.
Untuk menjadikan jahe sebagai herbal dengan khasiat mujarab. Kamu bisa mengonsumsinya dengan menumbuk 3 ruas jahe, kemudian rebus jahe dengan tiga gelas air sampai mendidih.
Setelah itu ramuan ini bisa diminum tiga cangkir dalam sehari saat mengalami serangan gout.
3. Sambiloto
Meski rasanya pahit, sambiloto memiliki banyak kandungan zat kimia, seperti alkane, keton, aldehid, flavanoid, kalsium, kalium, dan natrium.
Tanaman tersebut juga bersifat antinyeri, antiradang, dan bisa menawarkan racum. Meramu sambiloto sebagai obat herbal asam urat bisa memanfaatkan daunnya.
4. Air hangat dengan cuka apel, jus lemon, dan kunyit