Piala Dunia Antarklub 2023: Man City Juara Usai Libas Fluminense 4-0!
--
Manchester City keluar sebagai juara Piala Dunia Antarklub 2023. Wakil Inggris itu mengalahkan Fluminense dengan skor telak 4-0.
Partai final Piala Dunia Antarklub 2023 digelar di King Abdullah Sports City, Sabtu (23/12/2023) dini hari WIB. Man City yang langsung tampil menekan sejak sepak mula sudah unggul di menit pertama.
Sepakan keras Nathan Ake dari jarak jauh ditip dan membentur tiang, lalu disambar Julian Alvarez ke dalam gawang. Sang juara Eropa lantas menggandakannya di menit ke-27 melalui gol bunuh diri Nino.
Fluminense yang coba bangkit malah kebobolan gol ketiga pada menit ke-72. Phil Foden menyambar umpan Alvarez.
Man City mencetak gol keempat lewat Alvarez pada menit ke-89, menghabisi perlawanan Fluminense. Man City pun memastikan diri menjadi juara dunia!
Jalannya Pertandingan
GOL! Belum semenit laga berjalan, Manchester City sudah memimpin. Sapuan Marcelo jatuh ke kaki Nathan Ake, yang kemudian melepaskan sepakan jarak jauh.
Bola ditip dan mengenai tiang, lalu memantul ke Julian Alvarez. Alvarez dengan leluasa mendorong bola ke dalam gawang.
Fluminense mencoba merespons dari pukulan cepat dengan bermain agresif. German Cano lolos dan tinggal menghadapi kiper, tapi kemudian dilanggar dan wasit sempat menunjuk titik penalti. Tapi ternyata ia lebih dulu offside dan tak ada penalti untuk Fluminense.
GOL! Man City menggandakan keunggulan pada menit ke-27. Phil Foden mengirim umpan silang dari kiri dan Nino mencoba melakukan blok, tapi malah mengarahkan bola ke dalam gawang sendiri!
Fluminense mengancam dari sepak pojok pada menit ke-40. Umpan lambung Keno disambar Jhon Arias, bola ditepis saja oleh Ederson.
Man City merespons dengan percobaan dari Jack Grealish dua menit kemudian. Fabio dalam posisi siap untuk menghalau. Babak pertama berakhir.
Tekanan dari Man City di awal babak kedua. Sepakan Foden ditip oleh Fabio, lalu bola rebound disambar Bernardo Silva dengan sundulan. Fabio sigap bangkit untuk menghalaunya juga.
Fluminense kewalahan menghadapi tekanan Man City. Tembakan Foden mengarah ke gawang pada menit ke-52, memaksa Fabio kembali bermanuver menyelamatkan gawang.
GOL! Man City mencetak gol ketiga pada menit ke-72. Fluminense tak mengamankan bola dengan baik sehingga Alvarez bisa menusuk di kiri dan mengirim umpan silang. Foden dengan leluasa mendorong bola ke dalam gawang.
Peluang buat Fluminense pada menit ke-79. Kennedy meliuk-liuk melewati tiga pemain dan melepaskan tembakan keras yang ditip saja oleh Ederson ke atas gawang.
GOL! Man City mencetak gol keempat pada menit ke-89. Matheus Nunes leluasa menerima bola di sisi kanan dan umpan silangnya diterima Alvarez di tengah kotak penalti. Dengan tenang ia mengarahkan sepakan ke pojok kiri bawah gawang.
Tak ada lagi gol tercipta di sisa waktu. Man City adalah juara dunia. (net)