Kulit Kusam? Simak Cara Ampuh untuk Mendapatkan Kulit Bercahaya

ilustrasi wajah kusam -foto :freepikhttps@katemangostar-

BACA JUGA: Hari Kidal Internasional: Memperingati Keunikan Tangan Kiri

Penggunaan Produk Pengangkat Sel Kulit Mati

Gunakan produk yang mengandung AHA (Alpha Hydroxy Acid) atau salicylic acid untuk mengangkat sel kulit mati secara efektif.

Produk ini dapat membantu membersihkan permukaan kulit dan mengurangi penumpukan sel kulit mati yang menyebabkan kekusaman.

Pemakaian Tabir Surya

Sinar matahari dapat menyebabkan kulit tampak lebih gelap dan kusam. Oleh karena itu, penting untuk menggunakan tabir surya atau sunscreen setiap hari, baik saat beraktivitas di luar ruangan maupun di dalam rumah, untuk melindungi kulit dari efek buruk sinar UV.

Treatment Kulit di Klinik

Untuk hasil yang lebih cepat dan efektif, pertimbangkan melakukan perawatan rutin di klinik atau ke dokter kulit. Beberapa pilihan treatment meliputi Chemical Peeling, dermabrasi, atau teknologi terbaru seperti freezer dan light treatment.

Perawatan ini dapat membantu menghilangkan lapisan kulit kusam dan merangsang regenerasi kulit.

Tips Tambahan untuk Kulit Glowing

-Konsumsi Makanan Tinggi Antioksidan

Antioksidan memainkan peran penting dalam melawan radikal bebas yang berasal dari polusi dan sinar UV. Mengonsumsi makanan yang kaya antioksidan, seperti buah-buahan dan sayuran, dapat membantu menjaga kesehatan kulit dan memberikan efek glowing.

-Olahraga Secara Rutin

Berolahraga secara teratur dapat meningkatkan sirkulasi darah, yang pada gilirannya dapat memperbaiki kesehatan kulit.

Sirkulasi darah yang lancar akan membantu kulit mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan, membuatnya tampak lebih segar dan bercahaya.

Tag
Share