RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Menjelang hari raya Idul adha, pihak Bulog Kabupaten Bengkulu Utara (BU) memastikan stok beras aman.
Dimana, stok beras saat ini mencapai 833 ton, yang dinilai cukup untuk masyarakat di Bengkulu Utara.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Gudang Bulog BU, Henopi.
"Stok beras hingga lebaran Idul Adha sangat aman, karena saat ini stok beras kita sebanyak 833 ton beras," ujarnya.
Baca Juga: MTQ ke-XXXVI Tingkat Provinsi Bengkulu Resmi Ditutup, BU Jadi Juara Umum
Sejauh ini diakuinya juga, ada tambahan untuk stok beras yang saat ini dalam perjalanan sebanyak 669 ton beras.
Dengan adanya tambahan ini, stok beras di Gudang Bulog Kabupaten BU mencapai 1.502 ton beras.
Sementara untuk persiapan stok beras menghadapi perayaan Idul Adha 2024 telah terlaksana dengan baik.
Dengan stok yang mencapai 1.502 ton dipandang sebagai langkah proaktif dalam memastikan ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat menjelang momen penting dalam kalender Islam tersebut.
Meskipun tradisi perayaan Idul Adha tidak melibatkan peningkatan permintaan beras. Akan tetapi pihaknya tetap memastikan bahwa ketersediaan stok beras tidak menjadi masalah.
"Stok tersebut mampu memenuhi kebutuhan masyarakat utamanya menghadapi Idul Adha. Kita akan selalu mengedepankan kepentingan masyarakat, sehingga kami memastikan ketersediaan stok beras bagi masyarakat tercukupi," tutupnya. (*)