5 Cara Ini Untuk Menjaga Kesehatan Rahim Pada Perempuan

Rabu 05 Mar 2025 - 10:14 WIB
Reporter : Miya Diosi
Editor : Miya Diosi

Maka dari itu, mengatur pola makan adalah hal yang perlu dilakukan untuk menjaga kesehatan rahim.

Mengutip CARE Hospitals, mengatur pola makan di sini termasuk mengurangi konsumsi makanan-makanan olahan (ultra-processed food), tinggi gula, bertepung, mengandung lemak trans, daging merah, dan produk susu tinggi lemak yang tidak baik bagi kesehatan rahim.

Contohnya seperti martabak manis, mie instan, seblak, gorengan, bakso, biskuit, dan minuman manis kemasan.

3. Bergerak, Berjalan, dan Berolahraga 

Jika kamu memiliki pekerjaan yang mengharuskan kamu duduk dalam jangka waktu lama, hal ini dapat mengganggu aliran darah ke rahim, dikutip dari laman The Fertility Institute.

Sering-seringlah berdiri atau berjalan di sela-sela jam kerja untuk membantu meningkatkan sirkulasi darah.

4. Manajemen Stres yang Baik

Selain makanan, faktor stres menjadi salah satu penyebab timbulnya penyakit yang berkaitan dengan reproduksi.

Menurut artikel dalam jurnal Gynecological and Reproductive Endocrinology and Metabolism (2022), stres kronis dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon yang sanggup memengaruhi siklus menstruasi dan gangguan kesuburan. 

5. Istirahat yang Cukup

Tidur yang cukup sangat berharga bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk kesehatan rahim.

Selama tidur, tubuhmu akan mengalami proses perbaikan yang penting.

Dr. Susanne Ramos, MD, dokter kandungan dan advokat kesehatan wanita, menyarankan untuk tidur berkualitas selama 7 hingga 9 jam setiap malam dan batasi penggunaan perangkat elektronik sebelum tidur untuk meningkatkan kualitas tidur. 

 

 

Kategori :