SPAL Baru Desa Tanjung Bungai II Rampung

Rabu 27 Dec 2023 - 23:47 WIB
Reporter : Carles Jaya
Editor : Adrian Roseple

LEBONG TENGAH - Pembangunan saluran pembuangan air limbah (SPAL) di Desa Tanjung Bungai II Kecamatan Lebong Tengah, Bengkulu, telah selesai. Pembangunan yang menghabiskan dana sebesar Rp 59 juta ini dilaksanakan di Dusun 3 dengan panjang 90 meter.

Pejabat Sementara (Pjs) Kepala Desa Tanjung Bungai II, Supriadi, S.Kep, meminta kepada warganya untuk menjaga pembangunan tersebut. Menurutnya, pembangunan SPAL ini sangat bermanfaat bagi warga, khususnya dalam mencegah terjadinya banjir dan genangan air.

Baca Juga: Warga Senali Geruduk Kantor Inspektorat Bengkulu Utara, Apa Masalahnya?

"Saya meminta kepada seluruh warga untuk menjaga dan merawat pembangunan SPAL ini. Tujuannya agar pembangunan ini dapat bertahan lama dan tidak mudah rusak," kata Supriadi, Rabu (28/12).

Supriadi menjelaskan, dana pembangunan SPAL ini berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Non Fisik Perubahan Tahun Anggaran 2023. Selain pembangunan SPAL, dana ini juga digunakan untuk kegiatan sosialisasi dan pengadaan sarana dan prasarana, seperti pengadaan temmod dan mesin penanganan bencana.

"Saya berharap, warga dapat menjaga pembangunan SPAL ini dengan baik. Dengan demikian, pembangunan ini dapat memberikan manfaat yang berkepanjangan bagi warga," tukas Supriadi. (arp)

Kategori :

Terkait

Selasa 20 Aug 2024 - 22:54 WIB

Camat Minta Desa Aktifkan Karang Taruna

Kamis 01 Aug 2024 - 22:47 WIB

DD Tahap II Sudah Bisa Diajukan

Selasa 23 Jul 2024 - 22:52 WIB

Pengajuan Tahap II Masih Nihil