RADARLEBONG.BACAKORAN.CO- Temukan 7 rekomendasi jam tangan outdoor dan militer terbaik, mulai dari Eiger hingga Garmin, lengkap dengan fitur tahan air, tahan banting, dan bersertifikat militer.
Cocok untuk petualang dan pecinta aktivitas ekstrem.
-Jam Tangan Eiger Touchy
Jam tangan Eiger Touchy menawarkan fitur touchscreen dengan harga terjangkau, sekitar Rp329.000. Dengan diameter 47 mm, jam ini cocok bagi pemilik tangan besar.
BACA JUGA:Jam Tangan Paus Fransiskus yang Sederhana dan Ramai Diperbincangkan
Fitur andalannya mencakup 100 meter water resistant, stopwatch, countdown timer, dual time, dan kalender 30 tahun.
Dengan kemampuan tahan air hingga kedalaman 100 meter, jam ini ideal untuk aktivitas luar ruangan dan sangat populer di kalangan pengguna.
-Jam Tangan Bidan 0164
Bidan 0164 adalah pilihan tepat bagi mereka yang mencari jam tangan analog dengan tombol pengatur besar dan mudah dijangkau.
BACA JUGA:Jam Tangan Huawei Band 8 Lebih Ringan dan Canggih Saat Digunakan
Jam ini memiliki fitur water resistant, glow in the dark, dan penanggalan. Tersedia dalam pilihan strap kulit dengan 4 varian warna atau strap nilon hijau Army, produk ini dihargai sekitar Rp240.000.
-Amazfit T-Rex Pro
Amazfit T-Rex Pro adalah smartwatch berstandar militer yang dirancang untuk ketahanan di cuaca ekstrem, mulai dari -40 hingga 70 derajat Celsius.
Dilengkapi dengan lebih dari 100 mode olahraga, fitur pemantau detak jantung, saturasi oksigen, hingga kualitas tidur. Dengan sertifikasi militer, produk ini cocok untuk pecinta olahraga outdoor. Harganya saat ini sekitar Rp2.199.000.
-Casio G-Shock Leon Adsense Series