Konsumsi Melon Setiap Hari, Ini 4 Manfaatnya Untuk Tubuh

Manfaat Buah Melon-Tangkapan layar -

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Melon memang sering jadi pilihan untuk pencuci mulut, campuran salad, atau bahkan sebagai infused water alami.

Tidak heran karena buah ini punya rasa yang manis, tekstur yang lembut, dan super segar saat disantap dalam kondisi dingin.

Namun dibalik kesegaran buahnya, melon menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.

Konsumsi melon secara rutin ternyata bisa memberikan efek positif untuk tubuh, lho.

BACA JUGA:Manfaat Buah Blueberry yang Bisa Bikin Kulit Sehat dan Glowing

Dari menjaga kesehatan mata sampai membantu perkembangan janin, semua bisa kamu dapatkan hanya dari satu buah ini.

Melansir Medicine Net dan Cleveland Clinic, ini manfaat penting yang bisa kamu rasakan kalau mulai rutin konsumsi melon setiap hari!

1. Meningkatkan Kesehatan Mata

Kandungan vitamin C, zeaxanthin, dan karotenoid dalam melon bisa jadi sahabat terbaik untuk kesehatan mata kamu.

Kandungan-kandungan ini memiliki peran dalam menjaga fungsi retina, meningkatkan ketajaman penglihatan, dan melindungi mata dari risiko penyakit seperti degenerasi makula dan katarak.

Selain itu, melon juga mengandung vitamin A yang bantu melembapkan permukaan mata, sehingga kamu bisa terhindar dari mata kering atau iritasi akibat terlalu lama di depan layar.

Jadi, untuk kamu yang kerjanya banyak di depan komputer, rutin konsumsi melon bisa jadi solusi sederhana untuk menjaga kesehatan mata.

2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Selain menjaga kesehatan mata, kandungan vitamin C dalam melon juga bantu dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan