Sukseskan Pemilu 2024, KPPS Karang Anyar Ikuti Perlatihan Sirekap

Pelatihan: KPPS yang bertugas di Karang Anyar saat mengikuti pelatihan pemungutan Suara Serta Pengunaan Sirekap kemarin.-(carles/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Dalam rangka menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024, Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Karang Anyar, Kecamatan Lebong Tengah mengikuti pelatihan pemungutan suara serta penggunaan Sistem informasi rekapitulasi (Sirekap), pelatihan tersebut merupakan instruksi KPU Lebong melalui Panitia Pemungutan Suara (PPS), yang digelar bertempat di SDN 71 pada Jumat (26/1). 

Ketua PPS, Fiftin Afriyanto, mengatakan platihan pemungutan suara serta pengunaan sirekap terhadap KPPS bertujuan untuk lebih mematangkan persiapan pelaksanaan pemilu.

Pelatihan ini juga dilaksanakan bersamaan dengan pengenalan penggunaan aplikasi Sirekap terhadap KPPS yang bertugas di TPS nantinya. 

Baca Juga: Fisik Masih Jadi Skala Prioritas di Musrenbangdes

"Desa Karang Anyar ini ada 2 TPS, dalam satu TPS sebanyak 7 orang yang bakal bertugas. Karena kita hanya memiliki 2 TPS ini, maka seluruh anggota KPPS kita disini sebanyak 14 orang petugas," kata Fiftin Afriyanto kepada Radar Lebong. 

Lebih jauh, dijelaskannya, sebuah aplikasi yang diperkenalkan nantinya akan digunakan KPPS untuk mengunggah hasil penghitungan suara dalam sebuah aplikasi yang bernama Sirekap.

Yangmana aplikasi ini digunakan sebagai alat bantu mengetahui hasil perolehan suara di setiap TPS, sehingga  dapat disandingkan dengan hasil rekapitulasi secara manual dan berjenjang.

"Semoga melalui pelatihan dan bimtek yang digelar ini, bakal menjadi bekal bagi setiap petugas KPPS yang bertugas di TPS nantinya. Sehingga dapat menjalankan tugas dengan baik dan pemilihan dapat berjalan sukses," tandas Fiftin. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan