Vivo Y18t Resmi Dirilis, Dengan Kamera 50 Megapixel

Vivo Y18t-tangkapan layar -
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Vivo Y18t hadir sebagai pilihan menarik bagi penggemar ponsel entry-level di India, dilengkapi dengan kamera utama 50 MP dan berbagai fitur unggulan dengan harga yang sangat terjangkau.
Inilah yang perlu diketahui tentang ponsel terbaru dari Vivo yang siap mengguncang pasar! Vivo kembali menghadirkan perangkat terbaru dari seri Y, yaitu Vivo Y18t, yang resmi diluncurkan di pasar India.
Sebagai bagian dari keluarga Vivo Y Series, ponsel ini melengkapi jajaran Y18, Y18i, dan Y18e yang sebelumnya sudah lebih dulu hadir.
BACA JUGA:Harga HP Vivo Y19s Terbaru April 2025, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Vivo Y18t menawarkan spesifikasi solid di kelas entry-level, dengan harga yang ramah di kantong.
Salah satu fitur unggulan Vivo Y18t adalah kamera utama 50 MP, yang menawarkan kualitas foto cukup mumpuni di segmen ponsel harga terjangkau.
Tidak hanya itu, Vivo juga menyematkan kamera tambahan beresolusi 0,08 MP untuk mendukung berbagai kebutuhan fotografi.
Untuk foto selfie, terdapat kamera depan 8 MP dengan desain notch atau poni yang kini menjadi standar di ponsel-ponsel entry-level.
Dari segi desain, Vivo Y18t hadir dengan layar LCD berukuran 6,56 inci yang memiliki resolusi HD+ dan refresh rate 90 Hz, memberikan tampilan yang cukup smooth saat digunakan.
Dengan tingkat kerapatan piksel 269 ppi dan kecerahan mencapai 840 nit, layar Vivo Y18t cocok digunakan untuk berbagai aktivitas harian seperti browsing, menonton video, hingga gaming ringan.
Yang lebih menarik lagi, Vivo Y18t dibekali dengan sertifikasi IP54.
Artinya, ponsel ini tahan terhadap debu dan mampu menahan cipratan air dari segala arah, menjadikannya pilihan yang lebih tangguh dibandingkan dengan ponsel sekelasnya.
Ditenagai Chipset Unisoc T612 dan Baterai 5.000 mAh.
Untuk performa, Vivo Y18t mengandalkan chipset Unisoc T612, yang dipadukan dengan RAM 4 GB dan memori internal 128 GB.