Tips Makeup Tahan Lama Buat Olahraga, Tetap Segar Tanpa Khawatir Luntur

Tips Makeup Tahan Lama Buat Olahraga-Tangkapan layar-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Olahraga adalah aktivitas yang menyegarkan dan baik untuk kesehatan tubuh.
Namun, bagi sebagian orang, tampilan makeup yang sempurna saat berolahraga bisa menjadi tantangan tersendiri.
Banyak yang khawatir makeup akan luntur atau terlihat tidak rapi akibat keringat yang keluar atau pergerakan tubuh yang intens.
Untuk itu, penting untuk mengetahui tips makeup yang tahan lama agar kamu tetap merasa percaya diri selama berolahraga tanpa harus khawatir penampilan kamu berubah.
BACA JUGA:Resep Minuman Kolagen Anti Keriput Yang Mudah Dibuat di Rumah
Berikut tips dan trik untuk mempertahankan makeup agar tetap segar dan awet meski setelah berolahraga, serta memilih produk yang tepat untuk kegiatan fisik.
Scroll untuk info lengkapnya, yuk! Sebelum memulai tips untuk makeup yang tahan lama, kita perlu memahami mengapa makeup cenderung luntur saat berolahraga.
Ada beberapa faktor yang memengaruhi ketahanan makeup selama aktivitas fisik.
1. Pengaruh Keringat
Keringat adalah faktor utama yang membuat make up bisa mudah luntur.
Saat kamu berolahraga, tubuh akan menghasilkan keringat sebagai respon alami untuk mendinginkan suhu tubuh. Keringat ini bisa merusak foundation,
blush on, dan bahkan eye makeup, membuatnya luntur atau bercak-bercak.
2. Aktivitas Fisik
Bergerak aktif juga menyebabkan gesekan pada wajah, terutama jika kamu menyentuh wajah, atau memakai masker, yang sering kali menggesek make up.
Olahraga dengan intensitas tinggi seperti lari atau Zumba akan mempercepat proses luntur atau bergeser dari wajah.
3. Jenis Kulit dan Cuaca
Kulit berminyak atau kulit yang terpapar matahari langsung dapat membuat make up lebih cepat hilang.
Cuaca panas atau kelembapan yang tinggi juga mempercepat proses pengeringan produk make up, terutama yang berbasis cair.