Lia Eden, Eks Presenter TVRI yang Klaim Terima Wahyu dari Jibril

Lia Eden, Eks Presenter TVRI yang Klaim Terima Wahyu dari Jibril--Melintas
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Lia Aminudin atau yang lebih dikenal sebagai Lia Eden, pernah dikenal publik sebagai pembawa acara keterampilan keluarga di TVRI pada era 1980-an.
Namun, nama yang dahulu identik dengan kreasi bunga kering itu kemudian menjelma menjadi sosok kontroversial setelah mengaku mendapat wahyu dari malaikat Jibril dan mendirikan komunitas agama Eden yang akhirnya divonis sesat oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Lia lahir pada 21 Agustus 1947 di Makassar dan sempat berjaya sebagai tokoh perempuan inspiratif.
Ia menerima penghargaan Upakarti dari Departemen Perindustrian pada 1988 serta dinobatkan sebagai tokoh teladan Indonesia tahun 1991.
BACA JUGA:Menteri yang Menganggap Jokowi Bos Layak Ditendang dari Kabinet Merah Putih
Popularitasnya di layar kaca bermula dari keahliannya merangkai bunga kering, yang bahkan membawanya mengelola usaha dan mengajar keterampilan di Lapas Wanita Tangerang.
Namun, kehidupan Lia berubah drastis saat mengaku mendapat penglihatan gaib pada 1995.
Dua tahun kemudian, ia mengklaim bahwa "jin" yang mendampinginya adalah malaikat Jibril, dan pada 1998 memproklamirkan diri sebagai Imam Mahdi.
Ia membentuk komunitas bernama Salamullah atau Kerajaan Tuhan Eden di kediamannya di Jakarta Pusat.
BACA JUGA:Atalia Praratya Soroti Kasus Pemerkosaan oleh Dokter PPDS Unpad
Meski sempat memiliki ratusan pengikut, jumlahnya terus menyusut seiring berbagai kontroversi dan tuntutan hukum.
Fatwa sesat dari MUI muncul pada 1997. Lia kemudian ditangkap pada 2005 dan kembali divonis penjara pada 2009 karena dinilai melakukan penodaan agama serta penghasutan.
Meskipun telah dua kali mendekam di balik jeruji, Lia menyatakan tidak akan berhenti menyebarkan keyakinannya.
Ia meninggal dunia pada 9 April 2021 akibat stroke.