Jalan Uram Jaya - Lebong Selatan Dilanjutkan
Kepala Dinas PUPR-Hub Lebong Joni Prawinata, SE, MM.-(amri/rl)-
LEBONG - Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruangan dan Perhubungan (DPUPR-Hub) Kabupaten Lebong bersiap melanjutkan proyek pembangunan jalan penting antara Kecamatan Uram Jaya dan Kecamatan Lebong Selatan.
Untuk merealisasaikan proyek tersebut, akan menguras anggaran mencapai Rp 9 miliar dari DAK. Dimana, titik nol pembangunan dari Kelurahan Turang Lalang Kecamatan Lebong Selatan.
Diketahui, jalan penghubung antara Kecamatan Uram Jaya dan Kecamatan Lebong Selatan dibuka sejak tahun 2009 lalu. Namun proyek tersebut terhenti hingga kini.
Baca Juga: Siapkan Diri, Dibuka Peluang 349 Pengawas Pemilu 2024
Dengan alokasi dana sekitar Rp 9 miliar dari DAK 2024, pembangunan jalan sepanjang 2,3 Km ini akan segera dilanjutkan.
"Titik nol pembangunan akan dimulai dari Kelurahan Turang Lalang Kecamatan Lebong Selatan. DAK 2024 juga akan digunakan untuk proyek jalan lainnya, seperti pembangunan jalan Suka Kayo-Pelabai dengan anggaran sekitar Rp 9 miliar," terang Kepala Dinas PUPR-Hub Lebong, Joni Prawinata, SE, MM.
Joni menjelaskan, bahwa alokasi DAK bidang jalan untuk Kabupaten Lebong meningkat sekitar 30 persen dari tahun 2023, mencapai Rp 18 miliar untuk tahun 2024. Harapannya, pembangunan jalan ini akan meningkatkan konektivitas antar kecamatan.
"Kami memohon dukungan masyarakat agar pelaksanaannya berjalan lancar dan jalan ini segera dapat dimanfaatkan," ungkap Joni. (bye)