Banjir, Longsor Hingga Bunuh Diri Landa Lebong

Banjir, Longsor Hingga Bunuh Diri Landa Lebong -foto : dok radar lebong-

LEBONG.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO-Musibah baik bencana alam dari banjir, tanah longsor kembali melanda Kabupaten Lebong.

Setelah, hujan deras menguyur Kabupaten Lebong sejak senin sore, 18 November 2024 hingga menyebabkan beberapa desa di Kecamatan Uram Jaya dilanda banjir.

Kemudian, tanah longsor di Desa Tik Sirong Kecamatan Rimbo Pengadang sepanjang 20 meter, tinggi 2 meter, dan lebar 6 meter menyebabkan arus lalu lintas macet hingga selasa siang, 19 November 2024 dan dalam proses pembersihan material longsor di lokasi longsor.


Banjir melanda beberapa desa di Kecamatan Uram Jaya sejak senin sore hingga selasa pagi.-foto :dokumentasi warga-


tanah longsor di Desa Tik Sirong Kecamatan Rimbo Pengadang -foto :dokumentasi warga-

Terkini, selasa pagi, 19 November 2024 sekitar pukul 07.15 wib, warga Kabupaten Lebong juga digegerkan dengan kejadian bunuh diri yang dilakukan seorang pria warga Desa Tanjung Bunga I Kecamatan Lebong Tengah, AD (34) yang nekat memanjat menara tower telekomunikasi dengan ketinggian sekitar 100 meter yang berada di Kelurahan Embong Panjang Kecamatan Lebong Tengah. 

BACA JUGA:Belum Setahun Bekerja di Malaysia, Warga Tunggang Meninggal Dunia

Aksi bunuh diri dengan memanjat menara telekomunikasi sang pria sempat viral di media sosial. Yangmana, dalam video yang beredar tampak korban terjun bebas hingga akhirnya korban secepatnya mendapatkan perawatan intensif di RSUD Lebong.

Namun, nyawa korban tak tertolong hingga akhirnya korban meninggal dunia selang beberapa jam usai aksi terjun bebas di menara telekomunikasi tersebut.


Tampak korban bunuh diri usai terjun bebas di Tower Telekomunikasi Kelurahan Embong Panjang sempat mendapatkan perawatan medis di RSUYD Lebong hingga nyawanya tak tertolong, selas, 19 November 2024. -foto :dokumentasi warga-

Camat Lebong, Tengah, Tomsil, S.Sos, membenarkan adanya kejadian bunuh diri dengan terjun dari tower yang berada tak jauh dari kantor Camat Lebong Tengah.

"Informasi dari warga sekitar pukul 07.00 warga kelurahan Embong panjang melihat korban sudah berada di atas tower , warga sempat mengajak korban untuk segera turun tapi ajakan warga tidak di dengar oleh korban dan korban langsung terjun dari atas tower sehingga menyebabkan korban meninggal dunia dan korban langsung di bawa RSUD Untu di lakukan visum,"kata Camat Lebong Tengah kepada Radar Lebong.

BACA JUGA:Tabrakan Honda Scoppy vs Suzuki GSX, Pelajar Tewas

Untuk motif bunuh diri, camat mengaku tak mengetahui secara pasti apa motif korban mengakhiri hidup dengan cara melompat di tower telekomunikasi tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan