SDN 21 Lebong Berharap Perbaikan Lapangan Sekolah

Becek: Beginilah kondisi lapangan SDN 21 Lebong terlihat becek saat musim hujan.-(carles/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Sekolah Dasar Negeri (SDN) 21 Lebong berharap pemerintah daerah, melalui dinas terkait, dapat memberikan perhatian terhadap kondisi lapangan sekolah mereka yang menjadi becek saat musim hujan.

Lapangan yang masih berupa tanah ini dinilai mengganggu aktivitas siswa, terutama saat cuaca hujan maupun panas.

Salah satu guru SDN 21 Lebong, Radi, S.Pd, mengungkapkan bahwa lapangan sekolah yang becek dan berlumpur saat hujan membuat kegiatan olahraga dan upacara bendera terganggu.

Sedangkan ketika cuaca panas, lapangan tersebut menjadi berdebu, sehingga kurang nyaman untuk digunakan.

Baca Juga: Plt. Bupati Lebong Lantik 47 Pjs Kades, APDESI Pastikan Sah

"Lapangan yang becek saat hujan sangat mengganggu aktivitas siswa, terutama saat pelajaran olahraga dan upacara bendera. Kami berharap ada perbaikan agar siswa lebih nyaman," ujar Radi.

Selain lapangan, Radi juga menyebutkan bahwa akses jalan menuju sekolah yang berada di gang belakang lingkungan Lebong Tengah juga membutuhkan perbaikan.

Menurutnya, usulan perbaikan lapangan dan akses jalan ini telah disampaikan dalam setiap Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan, namun hingga saat ini belum ada tindak lanjut.

"Setiap Musrenbang kecamatan, kami sudah menyampaikan perihal perbaikan lapangan dan akses jalan menuju sekolah, namun masih belum ada realisasi," tambah Radi.

Ia berharap agar pemerintah Kabupaten Lebong segera memperhatikan fasilitas sekolah ini demi kenyamanan dan keamanan siswa saat beraktivitas di lapangan.

"Kami berharap lapangan ini segera diperbaiki untuk mendukung kenyamanan siswa dalam belajar," harap Radi.

Tag
Share