Perbandingan Uninfly D8s vs D8d: Mana yang Lebih Baik?

Jumat 02 Aug 2024 - 18:42 WIB
Reporter : Reni Apriani
Editor : Reni Apriani

Display

Bagian display pada D8d lebih lebar dan lebih terintegrasi dengan stang dibandingkan dengan D8s. Display pada D8d juga menampilkan informasi tambahan seperti transmisi, baterai, dan kilometernya yang lebih lengkap.

Saklar dan Bel

Saklar pada D8s menggunakan model tombol, sedangkan D8d menggunakan saklar geser yang lebih modern. Selain itu, bel pada D8d dirancang untuk memberikan pegangan yang lebih nyaman dibandingkan dengan D8s.

Step dan Jok

Pada D8d, step depan menggunakan material besi aluminium yang lebih tipis, sedangkan D8s memiliki step dari material besi aluminium yang lebih solid dan dilapisi karet. Jok pada kedua tipe memiliki desain yang sama, meskipun coraknya berbeda.

Performa dan Daya Tahan

Dinamo

D8d dilengkapi dengan dinamo berkapasitas 500, sedangkan D8s menggunakan dinamo 450. Ini berarti D8d menawarkan performa yang lebih bertenaga, terutama dalam hal daya angkat. Namun, D8s mungkin memiliki daya tempuh yang lebih panjang karena dinamo yang lebih kecil.

Kapasitas Baterai

Kapasitas baterai pada kedua tipe sama, tetapi perbedaan dalam dinamo mempengaruhi daya tempuh dan performa secara keseluruhan.

Harga

Terdapat selisih harga yang signifikan antara D8s dan D8d. D8s dipasarkan dengan harga yang lebih terjangkau, sekitar Rp3.500.000 hingga Rp3.600.000, sedangkan D8d memiliki harga sekitar Rp4.600.000, dengan versi Pro yang jauh lebih mahal.

 

Kategori :