Dukung Sektor Pertanian, Kelurahan Embong Panjang Bangun JUT

Rabu 31 Jul 2024 - 22:51 WIB
Reporter : Carles Jaya
Editor : Adrian Roseple

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Dalam upaya mendukung dan meningkatkan sektor pertanian di Kabupaten Lebong, Kelurahan Embong Panjang memanfaatkan Dana Kelurahan (DK) untuk membangun Jalan Usaha Tani (JUT).

Pembangunan ini bertujuan untuk memperlancar akses ke lahan pertanian yang sebelumnya sulit dijangkau.

"Dana Kelurahan tahun ini digunakan untuk membangun JUT, dan saat ini masih dalam tahap pelaksanaan. Kami berharap agar semua pihak, terutama warga, mendukung pembangunan ini," ujar Lurah Embong Panjang, Sangki Swardoyo.

Baca Juga: Pemdes Semelako I Mulai Hias Desa Sambut HUT RI ke-79

Sangki menjelaskan bahwa dari total dana sebesar Rp 200 juta, tidak hanya dialokasikan untuk pembangunan fisik saja, tetapi juga untuk pemberdayaan masyarakat.

Hal ini sesuai dengan ketentuan penggunaan DK yang mengharuskan keseimbangan antara pembangunan fisik dan pemberdayaan.

"Dalam penggunaan Dana Kelurahan, tidak hanya pembangunan fisik yang dilakukan, tetapi juga pemberdayaan masyarakat sesuai aturan yang berlaku," tambah Sangki.

Sangki berharap agar warga Kelurahan Embong Panjang memberikan dukungan penuh selama pelaksanaan pembangunan JUT, sehingga proyek dapat diselesaikan tepat waktu.

"Saya mengharapkan dukungan dari semua pihak, terutama warga, selama pelaksanaan pembangunan JUT. Kami juga berharap para pelaksana kegiatan bekerja sesuai prosedur, sehingga proyek dapat selesai tepat waktu," tandasnya. (*)

Kategori :