Kelurahan Embong Panjang Bangun Jalan Usaha Tani dengan Dana Kelurahan

Jumat 26 Jul 2024 - 23:05 WIB
Reporter : Carles Jaya
Editor : Adrian Roseple

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Kelurahan Embong Panjang memanfaatkan Dana Kelurahan (DK) tahun 2024 untuk membangun Jalan Usaha Tani (JUT) sepanjang 108 meter.

Lurah Embong Panjang, Sangki, menyatakan bahwa dari total dana sebesar Rp 200 juta, sekitar Rp 150 juta dialokasikan untuk pembangunan JUT, sementara sisanya digunakan untuk kegiatan lainnya.

"Hari ini, kami bersama pihak kecamatan melakukan pengecekan lokasi untuk pembangunan JUT, serta memulai pelaksanaan pembangunannya," kata Sangki kepada Radar Lebong, kemarin.

Baca Juga: Pasokan Air dari BWS VII Mulai Menyusut Akibat Kemarau

Sangki menjelaskan bahwa DK tahun 2024 ditujukan untuk kegiatan pembangunan sarana prasarana dan pemberdayaan masyarakat kelurahan.

Pelaksanaan ini sesuai dengan Peraturan Menteri, dan diharapkan dana tersebut dapat tersalurkan tanpa hambatan, terutama dalam kegiatan fisik pembangunan JUT.

"Anggaran DK diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam percepatan penanganan pembangunan, sehingga pemerataan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat dapat meningkat. Kami berharap kebutuhan warga selama ini dapat terpenuhi melalui DK," pungkas Sangki. (*)

Kategori :