Pengendara Diimbau Tetap Waspada Lintasi Jalan Lebong-Rejang Lebong

Senin 29 Apr 2024 - 02:42 WIB
Reporter : Adrian Roseple
Editor : Reni Apriani

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Meski akses jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Lebong- Rejang Lebong telah terbuka dan bisa dilalui oleh pengendara.

Namun, pengendara tetap diimbau waspada saat melintasi ruas jalan penghubung tersebut.

Yangmana, sebelumnya pada jumat, 26 April 2024 longsor melanda salahsatu titik jalan di Desa Tik Sirong.

Kemudian, tak kurang 24 jam, longsor susulan kembali melanda dengan jarak tak kurang 100 meter dari lokasi longsor jumat sore.

Dan, minggu pagi (28/4/2024) kondisi ruas jalan yang telah terbuka tampak licin.

Baca Juga: Pererat Silahturahmi, Masyarakat Tapus Bentuk IKDT

Terbukanya akses ruas jalan tersebut setelah dikerahkannya 2 unit alat berat milik Pemprov Bengkulu dan Kabupaten Rejang Lebong yang diterjunkan ke lokasi sekitar pukul 15.30 wib, pada sabtu (27/4/2024) dan tentunya sebelum akses jalan bisa terbuka.

Warga sekitar lokasi dibantu tim gabungan baik dari Polres Lebong, TNI, dan lainnya telah lebih dulu berupaya membuka akses jalan secara manual sementara waktu, hingga akhirnya sabtu malam akses jalan telah terbuka.

"Sudah bisa dilewati, alhamdulillah pemerintah sudah memperhatikan. Kepada pengendara harap berhati-hati melintas karena jalan licin akibat material longsor," kata Sekretaris BPBD Bengkulu Tantawi SSos. 

Sebelumnya, pada sabtu malam (27/4/2024) Kepala Pelaksana BPBD Bengkulu Herwan Antoni dalam siaran livenya di akun facebook pribadinya menegaskan, alat berat selama beberapa kedepan akan standby di lokasi.

Dan, kepada pengendara agar berhati-hati melintasi ruas jalan lintas karena dalam keadaan licin. (*)

Kategori :

Terkait

Selasa 19 Nov 2024 - 23:03 WIB

Camat Imbau Warga Waspada Longsor

Sabtu 16 Nov 2024 - 22:52 WIB

Waspada Diare di Musim Penghujan