JAKARTA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - APAKAH Anda tahu, kolesterol sebenarnya tidak berbahaya untuk kesehatan tubuh kamu?
Kolesterol baik sangat bermanfaat untuk membantu produksi vitamin D kortisol dan menyeimbangkan tubuh.
Oleh sebab itu, kadar kolesterol harus dalam batasan dan tidak boleh terlalu tinggi.
Jika kolesterol jahat berlebihan, akan membuat masalah dalam tubuh manusia.
Salah satu penyebab kolesterol jahat menjadi tinggi dan membahayakan kesehatan, ternyata bisa dipicu dari beberapa minuman ini.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Susu
Jangan salah, ternyata salah satu minuman penyebab kolesterol adalah susu.
Anda sebaiknya mulai membatasi mengonsumsi susu, apalagi bagi pengendap kolesterol tinggi menahun.
Selain menyebabkan kolesterol, susu juga kaya akan lemak jenuh.
2. Kopi
Bagi Anda yang suka mengonsumsi kopi harus berhati-hati, sebab kopi termasuk salah satu minuman yang membuat kadar kolesterol jahat.
Salah satu yang bisa meminimalisir kandungan berbahayanya dengan menggunakan filter kertas kopi.
Pasalnya, hal ini bisa membantu mengurangi senyawa penambah kolesterol dalam kopi.
3. Es Teh Manis
Jangan sepelekan, bahwa semua minuman manis pasti akan meningkatkan kolesterol jahat.
Minuman es teh manis mengandung kadar gula, sehingga akan meningkatkan kolesterol jahat.
Oleh sebab itu, untuk menikmati minuman ini, Anda bisa menggunakan gula khusus atau madu.
4. Minuman Bersoda
Minuman yang membuat kolesterol naik adalah minuman manis, minuman bersoda tinggi akan gula.
Sebuah penelitian menyebutkan, orang yang sering mengonsumsi minuman bersoda, kadar kolesterol trigliserida akan naik dan itu sangat berbahaya bagi jantung.
5. Es Krim
Tak dimungkiri, mengonsumsi es krim terbukti bisa meningkatkan mood, yang awalnya buruk menjadi lebih baik.
Namun, ternyata dalam satu cup es krim saja mengandung banyak kolesterol.
Parahnya, jika Anda membandingkannya dengan mengonsumsi donat, kandungan kolesterol pada es krim jauh lebih banyak lagi.
6. Alkohol
Hasil penelitian menyebutkan, bahwa alkohol mengandung 7-9 kalori per gram dalam setiap penyajiannya, sedangkan yang dibutuhkan tubuh hanya 4 kalori per gram dalam sehari.
Oleh sebab itu, dari hasil penelitian tersebut terlihat bahwa alkohol bisa membuat kadar kolesterol jahat meningkat.
7. Minuman dengan Creamer
Jangan salah, creamer biasanya mengandung gula minyak dan pengental, minuman ini sangat berperan dalam meningkatkan kadar kolesterol jahat.
Apalagi, jika digabung dengan teh atau kopi. Minuman ini bisa dipastikan bisa menjadi dobel berbahaya. (jp)
Kategori :