Jarang Disadari Gejala Ini Bisa Menyebabkan Penyakit Kanker Payudara

Selasa 22 Oct 2024 - 23:31 WIB
Reporter : Reni Apriani
Editor : Reni Apriani

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO-Kanker payudara adalah kanker nomor satu pada wanita, yang sangat mempengaruhi kesehatan dan akhirnya menyebabkan kematian wanita.

Etiologi kanker payudara juga terkait dengan banyak faktor seperti faktor keturunan, gangguan sekresi hormon seks, gaya hidup, kebiasaan hidup yang buruk, dan emosinal.

Wanita beresiko besar terkena kanker payudara, akan tetapi tidak menghilangkan kemungkinan bahwa pria juga dapat terserang kanker payudara.

Kanker payudara sulit untuk disembuhkan dan kemungkinan penderita untuk sembuh sangat kecil, sehingga wajar jika kanker payudara ditakuti oleh masyarakat.

BACA JUGA:Tips Menggunakan Hair Dryer Agar Rambut Tidak Rusak

Meskipun demikian tidak berarti bahwa kanker payudara tidak dapat disembuhkan sama sekali. Jumlah penderita kanker bertambah setiap tahunnya dan angka prevalensi kanker pada setiap gender berbeda.

Untuk itu sangat penting mengenali gejala kanker payudara agar tidak terkena dan terhindar, sebelum terlambat lebih baik mengenali gejalanya.

Berikut ini tanda-tanda jika Anda merasakan gejala ini, sebaiknya segera periksa kerumah sakit terdekat.

1. Muncul sebuah benjolan yang terasa berbeda dari jaringan payudara di sekitarnya. Biasanya, memiliki pinggiran tidak teratur dan tidak menimbulkan nyeri.  

BACA JUGA:Awas, Konsumsi Jajanan Berlebihan Menyebabkan PTM pada Anak

2. Jika didorong oleh jari tangan, benjolan bisa digerakkan dengan mudah di bawah kulit.  

3. Benjolan atau massa juga bisa muncul di ketiak, sekitar tulang selangka atau di bawah lengan.

4. ⁠Kulit di area payudara tampak berlesung atau berkulit seperti kulit jeruk.

5. ⁠Keluar cairan yang abnormal dari puting susu. Cairan juga bisa mengandung darah, berwarna kuning sampai hijau, atau bisa juga bernanah).

6. Warna atau tekstur kulit pada payudara, puting susu maupun daerah berwarna coklat tua di sekeliling puting susu (areola) mengalami perubahan.  

Kategori :