5 Kesalahan Umum Saat Memanaskan Sepeda Motor

Senin 19 Aug 2024 - 13:08 WIB
Reporter : Reni Apriani
Editor : Reni Apriani

-Penggunaan Choke yang Tidak Tepat

Untuk sepeda motor yang masih menggunakan karburator, penggunaan choke saat pagi hari sangat penting untuk menambah aliran bahan bakar saat suhu dingin.

Choke membantu mesin lebih mudah dinyalakan dengan meningkatkan jumlah bahan bakar yang masuk. Namun, sepeda motor dengan teknologi injeksi tidak memerlukan choke karena sistem injeksi sudah menyesuaikan aliran bahan bakar secara otomatis.

-Memanaskan Motor di Dalam Ruangan

Salah satu kesalahan berbahaya adalah memanaskan sepeda motor di dalam ruangan. Gas buang dari sepeda motor mengandung zat berbahaya seperti karbon monoksida, karbon dioksida, dan timbal.

Memanaskan motor di dalam ruangan dapat menyebabkan gas berbahaya ini mengumpul dan berdampak buruk bagi kesehatan. Selalu lakukan pemanasan motor di luar ruangan untuk menghindari akumulasi gas berbahaya.

 

Kategori :

Terkait