3 Jenis Masker Rambut Alami Yang Cocok Untuk Hijabers

Masker Rambut Alami-foto:tangkapan layar-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Tahukah kamu kalau 1 Februari diperingati sebagai Hari Hijab Sedunia?
Di momen spesial ini, yuk, kita bahas perawatan rambut alami yang cocok untuk kamu para hijabers!
Sebagai pengguna hijab, rambut sering tertutup seharian. Akibatnya, rambut jadi rentan lepek, kering, bahkan rontok.
Nah, salah satu cara untuk merawatnya adalah dengan masker rambut alami.
BACA JUGA:Waspadai! Ini 4 Dampak Keseringan Tidur saat Puasa
Masker rambut hijabers ini tentunya aman, efektif, dan mudah dibuat di rumah.
Jadi, nggak ada alasan untuk membiarkan rambutmu rusak, ya!
Berikut daftar masker rambut untuk hijabers yang wajib kamu coba, dilansir dari Mohajba!
1. Alpukat dan Minyak Zaitun
Kombinasi masker rambut alami ini sangat efektif. Cocok untuk mengatasi rambut kering dan bercabang.
Alpukat kaya akan vitamin E dan lemak sehat. Sementara, minyak zaitun membantu mengunci kelembaban rambut.
Cara membuatnya juga gampang. Haluskan setengah buah alpukat, lalu tambahkan dua sendok makan minyak zaitun.
Aduk hingga rata, kemudian aplikasikan ke rambut. Diamkan 30 menit sebelum dibilas dengan air hangat.
Kamu akan langsung merasakan perbedaannya! Rambut terasa lebih lembut dan berkilau.