Polisi Pantau Harga Sembako

Polisi Pantau harga sembako.-(fendi/rl)-

BENGKULUUTARA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Unit Tipiter Sat Reskrim Polres Bengkulu Utara menggelar inspeksi harga sembako di Pasar Purwodadi Argamakmur, Kabupaten Bengkulu Utara.

Pengawasan ini mencakup tiga kategori utama, yaitu kebutuhan pokok hasil pertanian, industri, serta produk ternak dan perikanan.

"Monitoring ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan dan kestabilan harga kebutuhan pokok bagi masyarakat di bulan Ramadhan. Harga sembako di Pasar Purwodadi relatif stabil dan sesuai dengan standar yang ditetapkan. Kami terus melakukan pemantauan agar tidak terjadi lonjakan harga yang merugikan masyarakat. Hasil pengawasan rutin ini mendukung upaya dari strategi pemerintah daerah dalam memastikan masyarakat mendapatkan akses terhadap kebutuhan dasar dengan harga yang wajar. Dengan pemantauan berkelanjutan, diharapkan ekonomi lokal tetap stabil dan masyarakat dapat menikmati kebutuhan pokok tanpa kekhawatiran akan kenaikan harga mendadak," ujar Kepala Unit Tipiter, IPDA Andhika Rizkiawan Ramadhan.

Baca Juga: Kapolres Bengkulu Utara Pimpin Upacara Sertijab Kasat Lantas

Ditambahkannya, monitoring dilakukan di sejumlah pasar tradisional, distributor, hingga toko-toko ritel guna memastikan pasokan tetap aman dan harga tetap terkendali.

Selain itu,  ia mengimbau para pedagang dan distributor agar tidak melakukan penimbunan barang yang dapat merugikan masyarakat.

Apabila ditemukan indikasi praktik curang seperti penimbunan atau permainan harga, pihak kepolisian tidak akan segan mengambil tindakan hukum sesuai dengan peraturan yang berlaku.

"Polres Bengkulu Utara mengajak seluruh masyarakat untuk tetap melaporkan jika menemukan indikasi kelangkaan atau lonjakan harga yang tidak wajar agar langkah penanganan dapat segera dilakukan," demikian  Andhika.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan