Pesan Kapolres Lebong: Rayakan Nataru dengan Kegiatan Positif

Kapolres Lebong AKBP Awilzan, SIK, menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kenyamanan di wilayah hukum Polres Lebong.-foto :adrian roseple/radarlebong-

LEBONG.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Informasi penting untuk masyarakat Lebong, menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

Kapolres Lebong AKBP Awilzan, SIK, menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kenyamanan di wilayah hukum Polres Lebong.

Langkah ini diambil demi menciptakan situasi Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) yang kondusif selama perayaan Nataru.

Kapolres meminta masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan memelihara Kamtibmas di lingkungan masing-masing.

BACA JUGA:Stok dan Harga Bapokting Jelang Nataru Stabil

Ia juga  mengajak masyarakat merayakan pergantian tahun dengan kegiatan yang positif dan menghindari tindakan yang dapat mengganggu ketertiban umum.

"Sebelum bepergian, masyarakat diimbau untuk memeriksa kembali kompor, listrik, dan jendela, serta memastikan rumah dalam keadaan aman dan terkunci," imbuh Kapolres.

Selain itu, bagi masyarakat yang ingin menitipkan kendaraan atau barang berharga selama liburan, dapat melapor ke Polsek terdekat atau Polres Lebong.

Alternatifnya, masyarakat juga dapat menitipkan barang kepada tetangga yang dipercaya.

"Istirahat jika mengantuk, patuhi peraturan lalu lintas, dan bawa kelengkapan surat-surat kendaraan," tegas Kapolres.

Kapolres juga menekankan bahwa masyarakat yang membutuhkan pelayanan kepolisian atau mengalami gangguan Kamtibmas dapat menghubungi Bhabinkamtibmas atau kantor polisi terdekat nomor pelayanan Polres Lebong  0813-9910-7471 atau bisa ke Call Center 110 untuk layanan darurat.

Kapolres menegaskan bahwa peran aktif masyarakat sangat penting untuk menciptakan suasana aman dan nyaman selama perayaan natal dan tahun baru. 

"Kami mengimbau masyarakat agar menjadikan momen pergantian tahun sebagai waktu yang penuh makna dengan kegiatan yang positif," tutup Kapolres. 

 

Tag
Share