Rahasia Kesuburan Tanah: Membuat Eco Enzyme dari Kulit Buah dengan Mudah

Senin 20 May 2024 - 11:34 WIB
Reporter : Reni Apriani
Editor : Reni Apriani

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO- Apa Itu Eco Enzyme?

Eco Enzyme adalah hasil dari fermentasi gula, limbah organik, dan air dengan perbandingan 1:3:10.

Dalam proses ini, gula berfungsi sebagai sumber energi bagi mikroorganisme yang memecah limbah organik seperti kulit buah-buahan dan sayur-sayuran menjadi pupuk cair yang kaya enzim.

Manfaat Eco Enzyme

BACA JUGA:Jangan Dibuang! Buah Busuk Bisa jadi Pupuk Organik Cair yang Bisa Bikin Tanaman Subur, Ini Caranya

Eco Enzyme memiliki berbagai manfaat untuk tanaman, termasuk meningkatkan kesuburan tanah, mempercepat pertumbuhan tanaman, dan melindungi tanaman dari penyakit.

Buah-Buahan yang Mengandung Enzim Berguna

Nanas: Bromelain

Nanas mengandung enzim bromelain yang berfungsi memecah protein menjadi asam amino. Enzim ini sangat bermanfaat untuk tanaman dalam fase pertumbuhan karena membantu tanaman menyerap nutrisi lebih efisien.

BACA JUGA:Niat Puasa Senin yang Benar dan Mudah Diikuti

Pepaya: Papain

Pepaya mengandung enzim papain yang mirip dengan bromelain. Enzim ini terdapat pada seluruh bagian pepaya, termasuk kulit, daging, dan biji.

Papain membantu memecah protein sehingga dapat digunakan sebagai bahan eco enzyme.

Pisang: Silanose

Kulit pisang mengandung silanose, yang sangat baik untuk fase generatif tanaman.

Kategori :