RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Manchester City akan langsung menghadapi Arsenal seusai jeda internasional. Manajer Pep Guardiola menggambarkan laga itu sebagai final.
Awalnya, Guardiola ditanya mengenai potensi City meraih dua trofi di Wembley pada akhir musim ini. Seperti diketahui, stadion legendaris di London itu akan menjadi lokasi final Piala FA dan juga final Liga Champions.
Namun rupanya Guardiola enggan berpikir sejauh itu. Baginya, dia hanya ingin fokus menjalani laga per laga, dimulai dari menghadapi Arsenal pada 31 Maret mendatang.
"Selangkah demi selangkah. Kami memiliki laga final melawan Arsenal. Saya saat ini tidak ingin terlalu berpikir jauh ke depan. Saat ini merupakan periode yang intens," ujar Guardiola, dikutip situs resmi klub.
Baca Juga: Bayer Leverkusen Diprediksi Juara Bundesliga Bulan Depan
"Saya takkan menonton laga-laga internasional. Saya akan beristirahat dan ketika mereka (para pemain) kembali, kami akan mengecek siapa saja yang sehat."
"Setelahnya kami punya tiga hari untuk bersiap melawan Arsenal," jelas pelatih tersukses dalam sejarah City itu.
Arsenal dan City sedang bersaing ketat memburu titel Premier League musim ini. Arsenal berada di puncak klasemen hingga pekan ke-29 dengan 64 poin, unggul selisih gol dari Liverpool di urutan kedua. City membuntuti di urutan tiga dengan 63 poin.
Dengan menyisakan sembilan laga, hasil duel City vs Arsenal bisa menjadi krusial dalam pengumpulan poin di akhir musim. (net)