Bukan tanpa alasan, pasalnya kandungan dalam tanaman ini ternyata memiliki efek antiinflamasi.
Melalui studi ilmiah yang diterbitkan dalam Jurnal Biomedicine & Pharmacotherapy melalui sciencedirect.com, diketahui bahwa Cynanchum atratum digunakan dalam pengobatan penyakit peradangan kulit.
Bahkan, tanaman ini juga dianggap efektif dalam mengobati masalah dermatitis atopik.
Maka tidak heran, efek anti-inflamasi dari tanaman ini mampu mengatasi masalah jerawat.
Ditambah, ekstrak tanaman ini juga memiliki efek menenangkan yang dapat memberikan kenyamanan bagi kulit dan meredakan kemerahan.
Kandungan tanaman Cynanchum atratum juga memiliki efek mencerahkan pada kulit, karena dapat mengurangi produksi melanin.
Seperti yang dilansir dari National Library of Medicine melalui pmc.ncbi.nlm.nih.gov, ekstrak akar tanaman Cynanchum atratum memiliki potensi dalam mengatasi masalah kulit akibat produksi melanin berlebih.
Masalah ini juga berhubungan dengan fungsi Cynancym atratum dalam mengatasi jerawat.
Ternyata, tidak hanya mengurangi inflamasi kulit akibat jerawat, ekstrak tanaman ini juga dapat mengurangi masalah hiperpigmentasi yang timbul karena bekas jerawat.
Sehingga, kulit tampil lebih cerah, bersih dan sehat.