Duel Sengit HP Redmi Note 14 5G vs Samsung Galaxy A25 5G

Selasa 27 May 2025 - 11:27 WIB
Reporter : Miya Diosi
Editor : Reni Apriani

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Industri smartphone semakin berkembang pesat, dan kini persaingan di segmen HP 5G kelas menengah semakin ketat. 

Dua pemain besar, Xiaomi dan Samsung, kembali beradu dengan produk teranyar mereka: Redmi Note 14 5G dan Samsung Galaxy A25 5G. 

Keduanya hadir dengan spesifikasi mumpuni serta harga yang bersaing. 

Namun, mana yang lebih layak untuk dipilih? Jika Anda sedang mencari HP 5G di kisaran harga Rp4 jutaan, simak perbandingan lengkap Redmi Note 14 5G vs Samsung Galaxy A25 5G berikut ini! 

BACA JUGA:Redmi G24 240Hz Monitor Gaming, Harga 2 Jutaan

Dari segi tampilan, keduanya menawarkan desain premium dengan layar berkualitas tinggi. 

Redmi Note 14 5G memiliki layar 6,67 inci AMOLED beresolusi 1080 x 2400 piksel, refresh rate 120Hz, dan kecerahan puncak hingga 2100 nits.

Ini membuatnya sangat nyaman digunakan di luar ruangan. Sementara itu, Samsung Galaxy A25 5G hadir dengan layar 6,5 inci Super AMOLED beresolusi 1080 x 2340 piksel, refresh rate 120Hz, dan kecerahan 1000 nits. 

Meski lebih kecil, teknologi Super AMOLED tetap memberikan tampilan warna yang tajam dan akurat.

Salah satu perbedaan paling mencolok antara kedua ponsel ini ada di sektor dapur pacu. 

Redmi Note 14 5G ditenagai oleh MediaTek Dimensity 7025 Ultra (6 nm), chipset bertenaga dengan bandwidth memori lebih besar dan frekuensi lebih tinggi. 

Samsung Galaxy A25 5G menggunakan Exynos 1280 (5 nm), yang cukup mumpuni untuk multitasking dan gaming kasual. 

Dalam hal performa, Dimensity 7025 di Redmi Note 14 5G memiliki frekuensi lebih tinggi (2500MHz vs 2400MHz) dan bandwidth memori lebih besar (51,2 GB/s vs 17 GB/s). 

Ini berarti Redmi Note 14 5G lebih optimal dalam menangani tugas berat seperti gaming dan editing video ringan.

Redmi Note 14 5G memiliki RAM 12GB dengan penyimpanan 512GB serta dukungan microSD.

Samsung Galaxy A25 5G hanya memiliki RAM 8GB dengan penyimpanan 256GB. 

Dengan kapasitas RAM yang lebih besar, Redmi Note 14 5G lebih unggul dalam multitasking dan penyimpanan data besar. 

Kategori :