RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Menghadapi kondisi cuaca yang kurang bersahabat dan musim kemarau panjang, Camat Rimbo Pengadang, Adnan Hori, S.Pd., meminta masyarakat serta pemerintah desa di wilayahnya untuk meningkatkan kewaspadaan dan segera melaporkan jika terjadi bencana.
Menurut Adnan, wilayah Kecamatan Rimbo Pengadang memiliki sejumlah titik rawan kebakaran, terutama di area perkebunan dan hutan yang rentan terbakar pada musim panas.
"Kondisi ini mengharuskan kita semua, baik warga desa maupun yang berada di perkebunan, untuk selalu waspada terhadap potensi kebakaran. Daerah kita memiliki risiko tinggi terhadap bencana ini," kata Adnan.
Baca Juga: Produk Latio Masih Dilarang Beredar di Lebong
Adnan juga menekankan pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai bencana yang mungkin terjadi akibat cuaca ekstrem, termasuk kebakaran, banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang.
"Saya harap warga selalu siap dan waspada. Selain kebakaran, risiko banjir dan longsor juga tinggi di daerah ini. Kami berharap masyarakat aktif melapor jika terjadi tanda-tanda bencana agar penanganan dapat dilakukan segera," imbaunya.