Nyeri pascaoperasi juga umumnya lebih sedikit dibandingkan dengan prosedur konvensional.
"Meskipun EETS relatif aman, risiko dan komplikasi tetap ada. Infeksi adalah salah satu risiko yang dapat terjadi pasca operasi, serta perdarahan yang mungkin muncul selama dan setelah prosedur. Gangguan penglihatan juga menjadi perhatian, mengingat lokasi tumor yang dekat dengan saraf optik. Oleh karena itu, penting bagi pasien untuk memahami risiko ini sebelum menjalani prosedur," papar dia.
"Sampai saat ini, tim multidisiplin RS Siloam Lippo Village Karawaci telah menangani lebih dari 80 kasus kanker hipofisis," sambungnya.
Apabila Anda atau kerabat memiliki permasalahan tumor hipofisis dan ingin berkonsultasi lakukan booking jadwal dengan mengakses aplikasi MySiloam.