3 Target Shin Tae Yong di Fase Grup Piala Asia 2023

--

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong membicarakan tergetnya di fase grup Piala Asia 2023.

Skuad Garuda diprediksi akan menjalani laga sulit di Piala Asia edisi ke-18 ini.

Pasalnya, Indonesia tergabung di Grup D bersama sejumlah tim kuat, yakni Jepang, Irak, dan Vietnam.

Mencoba realistis, Shin Tae Yong pun menjelaskan targetnya di fase grup Piala Asia 2023 ialah mengincar satu kali menang, sekali seri, dan sekali kalah.

"Saya memikirkan satu kemenangan, satu hasil seri, dan satu kekalahan di penyisihan grup," ucap Shin Tae Yong dilansir Sport Seoul.

Kans kemenangan paling realistis bagi Timnas Indonesia ialah ketika menghadapi Vietnam.

Kedua tim sudah sering bertemu di ajang regional antarnegara Asia Tenggara, yakni Piala AFF.

Bentrokan terakhir Indonesia dan Vietnam terjadi di semifinal Piala AFF 2022.

Saat itu, kedua tim bermain imbang 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Vietnam kemudian mengalahkan Indonesia 2-0 di Stadion My Dinh.

Piala Asia 2023 sendiri akan berlangsung di Qatar mulai 12 Januari hingga 10 Februari 2024. (net)

Tag
Share