Pilihan Tanaman Compact untuk Ruangan Kecil yang Ingin Lebih Segar

Pilihan Tanaman Compact untuk Ruangan Kecil yang Ingin Lebih Segar-foto :tangkapan layar-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO- Tanaman hias tidak hanya mempercantik ruangan, tetapi juga efektif membersihkan udara, terutama di ruang kecil yang memerlukan suasana segar.

Ada beberapa tanaman yang sangat cocok untuk ruangan kecil karena ukurannya yang compact dan

kemampuannya menyaring racun dari udara.

Berikut adalah beberapa pilihan tanaman hias yang efektif membersihkan udara di ruangan kecil.

BACA JUGA:Manfaat Memelihara Tanaman Bunga di Dalam Rumah, Kesehatan Hingga Estetika

1. Rosemary

Tanaman rosemary tidak hanya dikenal sebagai bumbu dapur, tetapi juga sebagai tanaman yang efektif membersihkan udara.

Tanaman ini memiliki ukuran yang compact, sehingga cocok untuk ruangan kecil. Perawatannya pun mudah,

menjadikannya pilihan ideal bagi mereka yang ingin memperbaiki kualitas udara dalam ruangan tanpa repot.

BACA JUGA:10 Tanaman Hias yang Efektif Membersihkan Udara dalam Ruangan

2. Sirih Gading (Epipremnum Aureum)

Sirih gading memiliki kemampuan menyerap karbon dioksida hingga 17%, membuatnya sangat efektif dalam menjaga kualitas udara tetap segar.

Tanaman ini fleksibel karena bisa digantung atau diletakkan di rak vertikal, sehingga cocok untuk ruangan kecil yang terbatas tempatnya. Selain fungsional, tampilannya juga memberikan kesan alami dan hijau.

3. Lidah Mertua (Sansevieria)

Tag
Share