RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Dua tim memastikan maju ke babak puncak Piala Asia 2023. Yordania vs Qatar tersaji di final, berikut jadwalnya.
Piala Asia 2023 mendekati akhir, usai babak semifinal. Dua tim memastikan maju ke babak puncak untuk memperebutkan titel juara.
Terbaru adalah Qatar, yang memastikan tiket final kedua beruntunnya. Tuan rumah bisa menyingkirkan Iran di semifinal, usai menang 3-2 di Al Thumama Stadium, Doha, Rabu (7/2/2024) malam.
Qatar sudah ditunggu Yordania di final. Yordania sebelumnya menyingkirkan Korea Selatan lewat kemenangan 2-0 di Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan, Selasa (6/2).
Baca Juga: Madrid Vs Girona: El Real Berpeluang Tanpa Bek Tengah Murni
Final Yordania vs Qatar selanjutnya akan digelar pada Sabtu (10/2/2024). Laga akan digelar di Lusail Stadium, Doha.
Bagi Yordania, ini menjadi final pertamanya di Piala Asia. Sebelumnya, capaian terbaiknya cuma bisa menjejak perempatfinal pada 2011.
Artinya, Yordania berpeluang menjadi juara untuk pertama kalinya. Namun, ujian berat akan dilakoni Yazan Al Naimat dkk, sebab lawannya adalah Qatar.
Qatar adalah juara bertahan edisi 2019. Ini menjadi final kedua beruntun The Maroons, yang jelas punya keunggulan usai bakal bermain di depan pendukungnya sendiri.
Final Yordania vs Qatar akan digelar pada Sabtu (10/2/2024) pukul 22.00 WIB. Siapa yang akan jadi juara di final Piala Asia 2023?
Final Piala Asia 2023
Yordania vs Qatar
Lusail Stadium
Sabtu, 10 Februari 2024
Kick off 22.00 WIB. (net)