Ford Pamerkan 2 Produk Kendaraan Unggul di AJang GJAW

Sabtu 09 Nov 2024 - 23:41 WIB
Reporter : Reni Apriani
Editor : Reni Apriani

Berbeda dengan tahun sebelumnya, GJAW 2024 akan digelar di area yang lebih luas, yakni di Hall 5-10 ICE BSD, Tangerang, dengan total luas pameran mencapai 60.000 meter persegi.

Pameran otomotif ini akan diikuti oleh lebih dari 80 merek ternama, mencakup kategori mobil penumpang, sepeda motor, dan industri pendukung lainnya. Event ini diprediksi akan menjadi daya tarik besar bagi masyarakat Indonesia yang antusias terhadap dunia otomotif.

Kembalinya Ford ke Pasar Indonesia

Ford mulai kembali ke pasar Indonesia sejak 2022 melalui RMA Group, yang sebelumnya mengelola layanan purna jual, seperti servis, suku cadang, dan garansi, setelah Ford Motor Indonesia menghentikan operasionalnya pada 2016. Sejak saat itu, Ford telah memasarkan model-model seperti Ranger dan Everest, yang pertama kali dikenalkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada Juli 2024.

"Meski kami belum membawa banyak produk, respons dari pecinta Ford sangat luar biasa. Sejak meluncurkan Ranger dan Everest, animo masyarakat sangat besar. Bahkan sampai saat ini, kami masih menerima banyak pesanan untuk kedua model tersebut," ungkap Steven.

Kembalinya Ford ke pasar Indonesia melalui RMA Group menunjukkan komitmen mereka untuk menghadirkan produk-produk berkualitas dan memenuhi kebutuhan pasar otomotif Indonesia. Sebagai brand yang sudah lama dikenal dengan kendaraan berkualitas tinggi, Ford siap bersaing kembali di pasar yang semakin berkembang.

 

 

 

Kategori :