Livin' Mandiri Error: Gangguan Sistem Mengganggu Aktivitas Nasabah
Livin' Mandiri Error: Gangguan Sistem Mengganggu Aktivitas Nasabah-foto :tangkapan layar-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO-Nasabah Bank Mandiri digemparkan dengan gangguan pada layanan digital banking mereka, Livin' by Mandiri, pada Rabu (29/5/2024).
Gangguan ini menyebabkan beberapa fitur aplikasi tidak berfungsi dengan baik, seperti pengecekan saldo, transfer dana, dan pembayaran tagihan.
Hal ini tentu saja menimbulkan ketidaknyamanan bagi para nasabah yang sedang beraktivitas menggunakan Livin' Mandiri.
Keluhan dari nasabah mulai bermunculan di media sosial.
BACA JUGA:Asyik! TPP dan Gaji ke-13 ASN Lebong Cair Jelang Idul Adha
Salah satu nasabah, Salim, mengungkapkan kekesalannya karena tidak dapat mengisi kartu E-Toll menggunakan Livin' Mandiri.
"Sudah lebih dari 30 menit tidak bisa buka Livin," kata Salim dilansir dari sumber.
Nasabah lain, Hidayat, juga mengalami kendala serupa dalam melakukan transaksi.
Menanggapi keluhan nasabah, Bank Mandiri segera mengeluarkan pengumuman bahwa mereka sedang melakukan pemeliharaan sistem untuk mengatasi masalah tersebut.
BACA JUGA:Soal Larangan Study Tour, Ketua DPRD BU Beri Respon Begini
"Kami sedang melakukan optimalisasi layanan rutin dan segera kembali untuk melayani Anda. Silakan kunjungi Livin' by Mandiri beberapa saat lagi," tulis pengumuman tersebut.
Meskipun Bank Mandiri telah mengambil langkah untuk mengatasi gangguan, namun kejadian ini tetap saja menimbulkan dampak negatif bagi para nasabah.
Gangguan pada layanan perbankan digital dapat menghambat aktivitas transaksi keuangan, terutama bagi mereka yang mengandalkan Livin' Mandiri sebagai alat utama untuk bertransaksi.
Dampak Gangguan Livin' Mandiri