KPU Lebong Imbau Masyarakat Ikut Cermati DPS Pilkada
KPU Lebong Imbau Masyarakat Ikut Cermati DPS Pilkada -foto :amri rakhmatullah/radarlebong-
LEBONG.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong mengimbau masyarakat agar aktif mencermati Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pilkada 2024 yang telah diumumkan pada titik-titik strategis di seluruh wilayah dalam Kabupaten Lebong.
"Kami berharap masyarakat aktif untuk mengecek nama mereka apakah sudah masuk dalam DPS Pilkada 2024 Kabupaten Lebong," kata Koordinator Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Lebong, Rio Arianugraha, SP.
Pengumuman DPS Pilkada ini dilaksanakan sejak 18 Agustus hingga 27 Agustus mendatang.
Tanggapan masyarakat atas DPS yang diumumkan ini sangat penting untuk memastikan pemilih pada Pilkada mendatang.
BACA JUGA:71 ASN Terima Penghargaan Satyalancana Karya Satya
"Bisa saja data yang ada dalam DPS ini ada kesalahan dengan identitas pemilih atau pemilih yang belum terdaftar. Mereka bisa menyampaikan hal tersebut kepada PPS setempat agar dapat diperbaiki hak politik mereka ini nanti bisa tersalurkan," ujarnya.
KPU Kabupaten Lebong telah menetapkan 82.134 pemilih dalam DPS Pilkada 2024.
Dari jumlah tersebut sebanyak 41.792 pemilih laki-laki serta 40.342 pemilih perempuan di 104 desa dan kelurahan.