Anak Sehat Masa Depan Cerah, Yuk Ikut PIN Polio di Lebong!

--

LEBONG.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Dalam rangka meningkatkan kekebalan tubuh anak-anak terhadap penyakit polio, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebong menggelar Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio serentak pada hari ini, 23 Juli 2024 (kemarin,red).

Program ini menargetkan 16 ribu anak usia 7 tahun di seluruh wilayah Kabupaten Lebong untuk mendapatkan vaksin polio.

Kepala Dinkes Lebong, Rachman, SKM melalui Kabid P2P, Evan Marta, SKM menjelaskan bahwa pelaksanaan PIN Polio serentak dipusatkan di seluruh Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Lebong.

Petugas puskesmas akan mendatangi setiap SD untuk memberikan imunisasi polio kepada siswa-siswi usia 7 tahun.

BACA JUGA:Catat Bun! Jenis Vaksin Polio dan Jadwal Pemberiannya Kapan Aja Sich?

"Pada hari kedua dan seterusnya selama sepekan, pemberian imunisasi polio akan dilaksanakan di setiap kegiatan posyandu desa dan kelurahan," ujar Evan.

Pemberian imunisasi polio ini merupakan dosis pertama, dengan target sebanyak 16.667 anak di Kabupaten Lebong sudah mendapatkan imunisasi polio atau vaksin tetes. 

Dosis kedua akan dilaksanakan pada tanggal 6 hingga 12 Agustus 2024 dengan teknis pelaksanaan yang sama dengan dosis pertama.

Dinkes Lebong mengajak seluruh masyarakat, khususnya orang tua yang memiliki anak usia 7 tahun, untuk membawa anaknya mengikuti PIN Polio.

BACA JUGA:Catat Tanggalnya, Ada Imunisasi Polio Serentak Gratis di 12 Puskesmas

Hal ini penting dilakukan karena penyakit polio merupakan penyakit berbahaya yang dapat menyebabkan kelumpuhan permanen.

"Meskipun polio tidak bisa diobati, penyakit ini dapat dicegah dengan imunisasi. Kami berharap target 16 ribu anak di Lebong dapat tercapai. Oleh karena itu, kami mohon kepada masyarakat untuk memanfaatkan layanan imunisasi gratis ini demi kesehatan anak-anak kita," harap Evan.

Imunisasi polio merupakan salah satu upaya penting untuk melindungi anak-anak dari penyakit polio yang berpotensi melumpuhkan.

Dengan mengikuti PIN Polio, anak-anak di Kabupaten Lebong akan mendapatkan kekebalan tubuh yang lebih kuat terhadap virus polio.

Tag
Share