6 Manfaat Air Rebusan Pare Campur Madu, Bikin Diabetes Ambyar

Manfaat Air Rebusan Pare Campur Madu.-Foto: net-

JAKARTA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - TIDAK banyak orang yang menyukai sayur pare. Hal ini tentu saja karena rasanya yang pahit.

Meski memiliki rasa pahit, tetapi pare memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.

Sebab, pare mengandung banyak nutrisi penting seperti manfaat vitamin A; zat besi; kalsium; antioksidan; dan berbagai kandungan mineral dan vitamin lainnya.

Untuk mendapatkan khasiat dahsyatnya, cara mudah mengolah pare adalah dengan membuat air rebusan pare.

Baca Juga: Sakit Gigi Bakalan Ambyar dengan Menggunakan 4 Bahan Alami Ini

Cukup siapkan 1 buah pare, kemudian cuci bersih dan iris tipis.

Kemudian rebus ke dalam 1 liter air sampai mendidih. Setelah mendidih angkat dan tunggu hingga hangat.

Kemudian ambil 1 gelas dan campur madu secukupnya.

Air rebusan pare campur madu bisa dikonsumsi 1 gelas satu hari selama 5 hari, kemudian minum kondisional sesuai kebutuhan.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Mempertajam Penglihatan

Jika kamu mempunyai masalah dengan penglihatan, sebaiknya rutin mengonsumsi sayuran pare.

Pare mengandung beta karoten yang sangat baik untuk mempertajam penglihatan sekaligus infeksi terhadap mata.

2. Menjaga Sistem Kekebalan Tubuh

Manfaat pare yang direndam air panas dan dikonsumi setiap hari mampu untuk melawan infeksi.

Selain itu, air rebusan pare campur madu berguna untuk membantu dan menjaga kekebalan sistem imun tubuh.

3. Meredakan Asma

Manfaat air rebusan pare yaitu untuk meredakan asma. Pare terbukti bisa membantu mengurangi gejala penyakit asma dan demam.

Hal ini disebabkan karena pare memiliki sifat antiinflamasi, antivirus, dan antihistamin.

4. Cegah Radikal Bebas

Khasiat air rebusan pare bisa mencegah radikal bebas. Selain folat, ada pula vitamin C yang berguna sebagai antioksidan alami dan mampu mencegah radikal bebas.

Radikal bebas diketahui sangat berbahaya bagi kesehatan manusia.

5. Menurunkan Kolesterol

Selanjutnya, manfaat pare direndam air panas merupakan obat alami dan mujarab bagi kamu yang mempunyai keluhan terhadap kolestrol.

Dengan rutin mengonsumsi pare akan sangat efektif untuk menurunkan lemak yang bertumpuk dalam pembuluh darah, sehingga risiko terkena kolestrol bisa dihindari.

6. Mengobati Diabetes

Khasiat pare selanjutnya untuk tubuh berfungsi sebagai insulin untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.

Manfaat air pare panas bisa membentuk Charantin yang berguna untuk meningkatkan penyerapan glukosa dan sintesis glikogen di dalam sel-sel, yaitu, sel hati, sel otot, dan jaringan lemak. (jp)

Tag
Share