Tak Sekadar Bumbu Dapur, Ini 13 Manfaat Daun Salam Bagi Kesehatan
Tak Sekadar Bumbu Dapur, Ini 13 Manfaat Daun Salam Bagi Kesehatan-foto :tangkapan layar-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO- Daun salam bukan hanya bumbu dapur yang memberi aroma sedap pada masakan, tetapi juga menyimpan banyak manfaat kesehatan.
Penggunaan daun salam dalam pengobatan tradisional sudah dikenal sejak lama, terutama untuk mengatasi
berbagai penyakit.
Berikut ini adalah beberapa manfaat kesehatan dari daun salam yang mungkin belum banyak diketahui.
BACA JUGA:Ketiak Hitam Bakalan Ambyar dengan 5 Bahan Alami Ini
1. Bantu Redakan Asam Urat dan Diabetes
Daun salam mengandung senyawa aktif seperti kuersetin dan miristin yang membantu menurunkan kadar asam urat dalam tubuh.
Mengonsumsi air rebusan daun salam secara rutin diketahui dapat meredakan gejala asam urat.
Selain itu, daun salam juga terbukti membantu mengontrol kadar gula darah serta kolesterol pada penderita diabetes tipe 2. Kandungan polifenol di dalamnya membantu proses insulin menjadi lebih efisien.
BACA JUGA:5 Khasiat Tak Terduga Lada Hitam, Bikin Penyakit Ini Ogah Mendekat
2. Cegah Hipertensi dan Dukung Kesehatan Jantung
Kandungan flavonoid dalam daun salam dapat membantu menurunkan tekanan darah dan mencegah hipertensi.
Asam caffeic yang ada pada daun ini berperan dalam mengurangi kolesterol jahat (LDL) serta meningkatkan kolesterol baik (HDL). Dengan manfaat ini, daun salam sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung.
3. Redakan Kecemasan, Nyeri, dan Stres