Italia Harus Hati-hati Hadapi Ukraina

Minggu 19 Nov 2023 - 21:42 WIB

Italia dan Ukraina harus saling sikut untuk berebut tiket ke Piala Eropa 2024. Bek Inter Milan, Federico Dimarco, mengingatkan bahwa Azzurri harus hati-hati.

Ukraina vs Italia tersaji dalam matchday akhir Grup C Kualifikasi Piala Eropa. Duel itu berlangsung di BayArena, Leverkusen, Jerman, Selasa (21/11/2023) dini hari WIB.

Italia ada di posisi kedua dengan 13 poin. Ukraina juga punya poin yang sama, tapi duduk di posisi ketiga karena kalah selisih gol dan tumbang pada pertemuan pertama melawan Italia.
Alhasil, Italia cuma butuh hasil imbang untuk meraih tiket otomatis ke Piala Eropa 2024 di Jerman. Namun, Italia tak boleh bermain aman dan harus menang dengan cara main hati-hati.

"Semua pertandingan di level internasional sulit, tapi mungkin Anda bisa melihat tim sedang mengalami hari yang buruk.Tapi Ukraina adalah tim nasional yang kuat dan kami harus berhati-hati di setiap momen pertandingan," kata Dimarco, yang dikutip dari Football Italia.

Italia adalah juara bertahan Piala Eropa, namun setelah itu gagal lolos ke Piala Dunia 2022. Jadi, kelolosan ke Eropa menjadi hal wajib.

"Saya pikir lolos ke Euro hampir menjadi sebuah kewajiban.Italia memenangkan pertandingan terakhir, dan para penggemar meminta kami lolos lagi," tegasnya. (net)

Kategori :