Ini 5 Cara Meminta Maaf kepada Orang Tua yang Telah Meninggal

Berdoa.-Foto: net-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Kematian adalah takdir yang tidak bisa dihindari oleh manusia. Baik muda ataupun tua, jika sudah ditakdirkan meninggal maka tidak ada siapapun yang bisa mencegahnya.

Ketika orang tua tercinta telah meninggal, hal ini tentu memberikan rasa sedih bagi anak-anaknya. Terlebih jika sang anak masih menyimpan salah kepada orang tua, hal ini tentu menambah rasa sedih yang berlarut-larut.

Dalam Islam, umat muslim diajarkan untuk selalu memuliakan orang tua. Meski begitu, dalam menjalani hidup manusia tak akan pernah lepas dari yang namanya kesalahan, baik itu yang disengaja maupun tidak.

Lantas, bagaimana cara meminta maaf kepada orang tua yang telah meninggal dunia? Simak pembahasannya secara lengkap dalam artikel ini.

Baca Juga: 3 Doa Naik Kendaraan: Arab, Latin dan Artinya

Cara Meminta Maaf kepada Orang Tua yang Telah Meninggal

Ketika melakukan kesalahan kepada orang tua, meminta maaf secara tulus dan ikhlas merupakan sikap yang mulia. Akan tetapi, ketika orang tua telah meninggal dan tak sempat menyampaikan permintaan maaf, tentu ada rasa sedih di dalam hati.

Sebab, kita tidak bisa menyampaikan permintaan maaf secara langsung di depan orang tua. Meski begitu, ada cara lain untuk menyampaikan permintaan maaf kepada orang tua yang telah meninggal.

Mengutip laman Kemenag dilansir dari detik.com, berikut sejumlah cara menyampaikan permintaan maaf kepada orang tua yang telah meninggal

1. Berdoa

Cara yang pertama adalah dengan berdoa. Sebab, doa memiliki kekuatan besar apalagi jika dipanjatkan dengan sungguh-sungguh.

Oleh sebab itu, umat muslim dianjurkan untuk senantiasa berdoa kepada orang tua, baik yang masih hidup ataupun yang telah meninggal dunia.

Jika orang tua telah meninggal dunia, panjatkan doa kepada Allah SWT dan meminta permohonan maaf kepada orang tua karena telah melakukan kesalahan semasa hidup. Selain itu, doakan juga agar orang tua selalu dilindungi dari siksa api neraka dan di tempatkan di surga-Nya.

Al-Bujairimi dalam kitab Tuhfatul Habib alal Khatib, juz II, halaman 573 menjelaskan tentang pentingnya berdoa untuk orang tua yang telah meninggal dunia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan